Dalam bahasa inggris, ketepatan penempatan kata dalam sebuah kalimat merupakan hal yang penting agar maksud dari kalimat tersebut tersampaikan dengan baik. Namun, kita seringkali diharuskan untuk menulis lebih dari satu adjective (kata sifat) dalam sebuah kalimat. Hal tersebut seringkali membuat bingung, kira-kira adjective (kata sifat) manakah yang ditulis lebih dulu?
Karena itulah dalam bahasa inggris terdapat susunan adjective (kata sifat) atau adjective order.
Pengertian Adjective Order
Adjective order merupakan urutan kata sifat yang mesti dipatuhi saat membuat sebuah kalimat dengan adjective lebih dari satu. Hal ini membuat kalimat yang dihasilkan akan lebih tertata dan maksud dari kalimat yang ditulis dapat tersampaikan dengan baik.
Adjective order sendiri berlaku sebagai attributive, yaitu penggunaannya hanya bisa diletakan setelah noun (kata benda). Biasanya adjective yang bersifat opini yang akan ditulis terlebih dahulu lalu diikuti dengan adjective yang bersifat fakta.
Fungsi dan Cara Penggunaan
Fungsi adjective order sendiri adalah untuk memudahkan kita mengetahui adjective mana yang mesti didahulukan dalam kalimat yang memiliki adjective lebih dari satu.
Table adjective order:
Kategori, Urutan dan Penjelasan | Contoh Adjective |
Determiner adalah sebuah frasa atau kata yang digunakan sebelum kata benda. Determiner digunakan untuk menjelaskan kuantitas (Five eggs) atau kepemilikan (Your shoes). | an, this, a, that, those, my, your, some, any. |
Opinion adalah pendapat mengenai kata benda. | beautiful, awful, pretty, terrible, silly, great. |
Size menggambarkan ukuran seberapa besar atau kecil suatu benda. | big, huge, short, tall, tiny, small, long. |
Age menyatakan usia dari suatu kata benda. | new, old, ancient, young. |
Shape menyatakan bentuk dari kata benda. | round, oval, flat, triangle, rectangle. |
Color menyatakan warna dari suatu kata benda. | black, green, white, purple, yellow. |
Origin menyatakan kebangsaan. | British, American, Indonesian, Greek, Canadian. |
Material menyatakan bahan baku dari suatu kata benda. | wooden, silk, metal, paper. |
Purpose menyatakan kegunaan suatu kata benda. | walking, sleeping, diving, running, writing. |
Noun kata benda. | car, table, suitcase, balloon, dress. |
Contoh dalam Kalimat
- I don’t want that old long dress.
Aku tidak menginginkan gaun panjang tua itu.
(Determiner, age, size, noun). - She wears those lovely hair clip everyday.
Dia memakai jepitan rambut cantik itu setiap hari.
(Determiner,opinion, noun). - My uncle bought a new car.
Pamanku membeli mobil baru.
(Determiner, age, noun). - Rani buys me a round yellow candy.
Rani membelikanku permen kuning bundar.
(Determiner, shape, color, noun). - She has beautiful big eyes.
Dia memiliki mata besar yang indah.
(Opinion, size). - I ate such a delicious Indonesian food for lunch.
Aku makan siang dengan makanan Indonesia yang sangat enak
(Determiner, opinion, origin). - She lost her new black wallet this morning.
Dia kehilangan dompet hitam barunya pagi ini.
(Age, color, noun). - The large wooden chair has repair.
Kursi kayu itu sudah diperbaiki.
(Size, material, noun) - I bought my first rectangle wooden necklace.
Aku membeli kalung kayu segitiga pertamaku.
(Opinion, size, noun) - She lost her lovely tiny kitten.
Dia kehilangan anak kucing kecilny yang cantik.
(Opinion, size, noun).