Edukasi

10 Fakta Negara Denmark yang Sangat Unik

√ Edu Passed Pass education quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Denmark adalah negara nordik yang terkecil dan letaknya paling selatan. Negara ini merupakan negara yang menganut sistem kerajaan tertua di dunia.

Negara yang saat ini dipimpin oleh Ratu Margarethe II ini menyimpan berbagai fakta yang menarik. Berikut fakta-fakta menarik tentang Denmark.

1. Negara Bebas Korupsi

Menurut indeks persepsi korupsi Denmark menempati posisi pertama negara dengan bebas korupsi pada tahun 2015. Lalu apa rahasianya? rahasia Denmark terbebas dari korupsi adalah dengan adanya lembaga antikorupsi di setiap lembaga.

Ini berarti setiap instansti di Denmark mempunyai lembaga KPK nya sendiri. Bahkan publik dapat melaporkan jika ada yang melakan tindakan korupsi.

Laporan itu pun akan segera ditindak lanjuti dengan proses yang mudah sehingga masalah korupsi dengan cepat teratasi. Pejabat yang akan dilantik juga sebelumnya harus mengikuti pelatihan antikorupsi terlebih dahulu.

2. Gratis Biaya Pendidikan

Pemerintah Denmark membebaskan biaya pendidikan untuk semua warganya. Biaya pendidikan warga mulai dari sekolah dasar, pendidikan sarjana, pasca sarjana, bahkan sekolah kedokteran pun semuanya ditanggung pemerintah.

3. Tempat Surfing Terbaik

Denmark mempunyai pantai tarbaik yang dapat dinikmati bagi para peselancar. Pantai tersebut bernama “Cold Hawaii”. Pada musim panas banyak turis mengunjungi pantai ini.

Pantai yang berada di kota Klitmoller ini memiliki air yang dingin, angin yang kencang, serta tidak ada pohon kelapa di sekelilingnya. Oleh sebab itu pantai yang mirip dengan Hawaii ini diberi julukan “Cold Hawaii” atau “Hawaii yang dingin”.

Namun pantai yang kerap diselimuti langit yang kelabu ini tidak cocok untuk peselancar pemula.

4. Warganya Lebih Suka Bersepeda

Tren bersepeda saat ini sedang diminati oleh masyarakat di Indonesia sejak wabah Covid-19 melanda. Namun bagi masyarakat Denmark bersepeda sudah menjadi kebiasaan sejak dahulu. Bahkan jumlah sepeda di sana dua kali lipat lebih banyak daripada mobil.

Sebanyak 80% warga Denmark memilih bersepeda karena di anggap lebih sehat, lebih hemat, dan tentunya lebih ramah lingkungan. Bahkan mereka menggunakan sepeda untuk berkeliling kota. Para pengunjung dapat menggunakan sepeda dengan gratis yang telah disediakan di balaikota Kopenhagen.

Budaya bersepeda ini sudah ada sejak tahun 1920-1930an. Bersepeda dianggap sebagai simbol kesetaraan dan kebebasan. Bagi ibu yang ingin bersepeda dengan membawa anaknya bisa menambahkan kursi kecil di sepeda mereka.

5. Negara Paling Bahagia

Pada tahun 2018 World Happiness Report melaporkan Denmark menempati posisi ke dua sebagai negara paling bahagia di dunia. Denmark Hanya kalah dari Selandia Baru. Menariknya hal ini adalah kali ke tujuh Denmark masuk dalam tiga besar negara paling bahagia di dunia.

Tentu ada indikator tersendiri untuk menyatakan suatu negara memenuhi syarat sebagai negara yang bahagia yaitu pendapatan, tingkat kriminalitas, tingkat kesehatan.

Denmark memiliki kondisi pemerintahan yang stabil, tingakat korupsi terendah di dunia, dan akses kesehatan dan pendidikan berkualitas tak heran jika Denmark menjadi negara terbahagia.

6. Pajak Tertinggi di Dunia

Denmark merupakan salah satu negara dengan pajak tertinggi di dunia yaitu mencapai 55%. Bahkan pada tahun 2008 negeri monarki tertua di dunia ini menerapkan pajak sebesar 62,3%. Besar pajak yang harus dibayarkan disesuaikan dengan penghasilan pertahun warganya. Berikut adalah rincian pajak Denmark

  • Penghasilan tahunan 48.913 Krone harus membayar pajak 8%
  • Penghasilan tahunan 48.913 hingga  521.304 Krone harus membayar pajak 41%
  • Penghasilan tahunan lebih dari 521.304 Krone harus membayar pajak 55%

Bahkan masyarakat Denmark tidak merasa keberatan untuk membayar pajak yang tergolong tinggi. Mereka yakin pajak akan membawa mereka pada kehidupan yang lebih baik. Hal ini terbukti dengan fasilitas pendidikan, kesehatan, hingga infrasutruktur yang mereka dapatkan.

7. Negeri Asal dari Mainan Lego

Permainan yang terbuat dari plastic dan bisa dibongkar pasang ini sangat terkenal di seluruh dunia bahkan ada diangkat menjadi sebuah film. Namun apakah kamu tahu mainan ini berasal dari mana? mainan lego ini berasal dari Denmark.

Lego di temukan oleh Ole Kirk Christiansen pada tahun 1934. Kata lego berasal dari bahasa Denmark yaitu kata “Leg” dan “Godt” yang artinya “bermain dengan baik”. Sedangkan dalam bahas latin Lego berarti “ saya merakit” atau “saya menyusun”.

Christiansen merupakan seorang pengrajin kayu namun banyak halingan dan rintangan dalam perjalanan karirnya seperti kebakaran hingga krisis ekonomi. Ia akhirnya mencoba untuk membuat barang-barang dari kayu namunu versi lebih kecil.

Dari sana lah ia membuat lego. Kemudian pada tahun 1947 ia mengganti kayu dengan plastik agar lebih mudah dan aman. Usahanya pun terus berkembang hingga ke manca negara. Pada tahun 1968 ia membuka Legoland Park di Billund, Denmark.

8. Penulis Dongeng Terkenal Berasa dari Denmark

Masa kecil kita mungkin ditemani oleh sebuah dongeng-dongeng yang terkenal seperti “The Little Mermaid” atau “The Ugly Duckling”. Mungkin pada saat itu kita tidak mengetahui dari mana dan siapa pengarang dongeng tersebut.

Keduanya merupakan sebuah mahakarya dari penulis berkebangsaan Denmark. “The Little Mermaid” atau di Indonesia lebih dikenal dengan “putri duyung” ditulis oleh Hans Christian Andersen pada tahun 1836.

Dongeng ini mengisahkan tentang seeokor putri duyung bernama Putri Ariel yang jatuh cinta kepada seorang manusia bernama Erik. Ariel pun ingin berubah menjadi manusia  agar bisa hidup bersama dengan Erik.

9. Pedestrian Terpanjang di Dunia

Pedestrian yaitu jalur khusus untuk pejalan kaki. Denmark mempunyai pedestrian terpanjang di dunia yaitu sepanjang 1,12 km. Pedestrian atau stroget ini berada di jantung kota Kopenhagen.

Sejak 1962 Denmark melarang kendaraan bermotor melewari kota ini. Sejak saat itu Denmark berfokus pada kendaraan ramah lingkungan seperti sepeda dan jalan kaki.

Stroget ini semakin ramai dengan adanya kawasan perbelanjaan di sepanjang jalan. Jalan ini pun menjadi jalan terpenting bagi Denmark.

10. Memiliki Jembatan Gantung Terpanjang di Dunia

Denmark mempunyai jembatan tertinggi di dunia yaitu jembatan Great Belt yang merupakan bagian dari Great Belt Fixed Link. Jembatan gantung ini membentang sepanjang 1.624 m dengan ketinggian 254m. Jempatan ini menghubungkan Pulau Zealand dan Funen di Denmark.

Jembatan yang menggantung di atas selat Great Belt ini dibangun sejak tahun 1991 dan selesai di tahun 1998. Jembatan ini menjadi jembatan dengan biaya termahal sepanjang sejarah yaitu menghabiskan dana sebanyak 21,4 M pada saat itu.

Dengan adanya jembatan ini waktu tempuh untuk menyebrangi selat Great Belt hanya membutuhkan oleh 10 menit saja padahal dahulu harus menempuh waktu satu jam.