Kepribadian ISTJ: Pengertian – Karakteristik dan Faktanya

√ Edu Passed Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Dari 16 tipe kepribadian yang dihasilkan pada tes MBTI, ISTJ merupakan tipe kepribadian yang paling banyak jumlahnya yakni mencapai angka 13% dari jumlah populasi. ISTJ sendiri merupakan singkatan dari Introverted, Sensing, Thinking, dan Judging. Pada kesempatan kali ini akan dibahas lebih lanjut  mengenai beberapa poin yang perlu diketahui dari tipe kepribadian ISTJ.

Apa itu Kepribadian ISTJ?

Dalam tes MBTI, tipe kepribadian ISTJ merupakan orang yang dominan dengan 4 jenis trait kepribadian, yaitu:

  • Introvert, artinya orang yang lebih fokus ke dalam dirinya. Orang-orang introvert lebih nyaman dengan kesendirian dan dia akan mendapat energi dengan menjauh dari dunia luar. Orang introvert juga tidak menyukai keramaian dan seringkali akan merasa canggung di tengah kegiatan sosial yang penuh dengan orang-orang.
  • Sensing, adalah tipe orang yang mengambil informasi luar dengan menggunakan sense atau inderanya. Mereka adalah orang yang lebih mempercayai fakta yang terlihat daripada intuisinya.
  • Thinking adalah  orang yang dalam mengambil keputusan dan melakukan tindakan lebih mengedepankan penggunaan logika dan pertimbangan rasio dibandingkan perasaannya
  • Sementara Judging adalah seseorang dengan dimensi pola hidup yang terencana dan teratur. Ia menyukai sesuatu yang terjadwal dan sistematis sesuai dengan pola atau aturan tertentu.

Secara umum orang dengan tipe kepribadian ISTJ memiliki watak yang pendiam degan pandangan hidup yang realistis serta mengutamakan logika. Mereka juga orang yang detail serta penuh perhitungan dan perencanaan dalam bertindak.

Karakteristik Kepribadian ISTJ

Diantara karakter utama dari seorang ISTJ adalah:

  • Memiliki pemikiran yang logis
  • Berdedikasi terhadap pekerjaan
  • Pendiam dan tenang
  • Taat akan aturan dan tradisi
  • Sangat memperhatikan detail atau cermat
  • Jujur dan to the point
  • Tepat waktu
  • Pekerja keras
  • Kaku dan kurang fleksibel
  • Keras kepala.

Kelebihan dan Kekurangan Kepribadian ISTJ

Berikut adalah kelebihan dan kekurangan dari kepribadian ISTJ.

Kelebihan ISTJ

  • Berkomitmen kuat
    ISTJ adalah individu yang memiliki integritas tinggi serta sangat berdedikasi terhadap apa yang dikerjakannya. Mereka mampu mengerahkan sepenuh tenaga dan perhatian untuk mencapai tujuannya. Ketika memiliki komitmen, maka ISTJ akan memegang teguh komitmen tersebut.
  • Bertanggung Jawab
    Seseorang dengan tipe kepribadian ISTJ adalah sosok yang sangat bertanggung jawab atas peran mereka. Saat menjadi pelajar, maka mereka adalah pelajar yang rajin mengerjakan tugas dan belajar. Saat menjadi pegawai, maka mereka adalah pegawai yang fokus terhadap pekerjaannya. Demikian pula saat menjadi suami dan ayah, maka mereka juga akan memainkan perannya dengan penuh tanggung jawab.
  • Jujur dan to the point
    ISTJ adalah sosok individu yang jujur dan tidak menyukai kebohongan. Mereka juga senang mengatakan sesuatu secara langsung dan apa adanya.
  • Tenang dan efektif
    Seorang ISTJ adalah sosok individu yang memiliki pembawaan tenang  dan efektif dalam menghadapi sesuatu atau ketika menyelesaikan sebuah pekerjaan. Mereka juga sangat fokus dan praktis sehingga segala sesuatunya akan berjalan teratur hingga akhir.
  • Tepat dan Cermat
    Sebagai seseorang dengan kepribadian sensing, ISTJ merupakan orang yang sangat memperhatikan detail. Mereka adalah orang yang  cermat dalam mengerjakan suatu hal.

Kekurangan ISTJ

  • Keras Kepala
    ISTJ adaah tipe individu yang sangat memegang aturan dan kepercayaan yang diyakininya. Hal itu secara tidak langsung  membuatnya menjadi pribadi yang terkadang keras kepala.
  • Kurang Sensitif
    Kecenderungan orang dengan tipe ISTJ untuk fokus pada tugas dan dedikasinya yang tinggi terhadap pekerjaan terkadang membuat ISTJ menjadi kurang sensitif dan kurang menaruh perhatian terhadap perasaan orang lain.
  • Tidak Fleksibel
    ISTJ adalah tipe individu yang sangat kaku dan menyukai untuk mengikuti aturan-aturan yang ada. Mereka tidak nyaman dengan perubahan situasi yang mendadak dan juga perubahan dari apa yang telah mereka rencankan sebelumnya.
  • Sulit menerima perbedaan
    Tipe orang dengan kepribadian ISTJ merupakan orang yang cenderung mudah menghakimi dan kurang bisa menerima terhadap perbedaan karena mereka terlalu menyakini fakta yang sudah diketahuinya.

Pekerjaan yang Cocok untuk Kepribadian ISTJ

ISTJ adalah individu yang ahli dalam menciptakan efektivitas kerja,  sehingga bidang yang cocok dengannya adalah bidang-bidang yang mengandalkan keahlian atau skilled oriented. Diantara jenis pekerjaan yang bisa digeluti orang dengan tipe kepribadian ISTJ antara lain:

  • Akuntan
  • Aktuaris
  • Pengacara
  • Programmer
  • Dokter
  • Polisi
  • Hakim
  • Pustakawan.

Tokoh yang Memiliki Kepribadian ISTJ

Beberapa tokoh terkemuka yang memiliki tipe kepribadian ISTJ antara lain:

  • Founding Father USA, George Washington
  • Ratu Inggris , Elizabeth II
  • Bisnisman dan investor dunia Warren Buffet
  • Host dan produser, Johnny Carson
  • Pengacara dan politikus Calvin Coolidge
  • Aktris Natalie Portman
  • Musisi kenamaan Sting, dan selainnya.

Fakta Kepribadian ISTJ

Berikut adalah beberapa fakta yang perlu diketahui mengenai tipe kepribadian ISTJ:

  • ISTJ merupakan tipe kepribadian yang paling banyak dimiliki seseorang, yakni sekitar 13% dari jumlah populasi.
  • Integritas dan dedikasinya yang tinggi membuat ISTJ kerap menjadi bagian penting dalam sebuah organisasi
  • Mereka memiliki julukan “the Examiner”, “the Duty Fulfiller”, dan “the Logisticians”
  • ISTJ sangat menyukai kehidupan yang tenang dan damai
  • ISTJ kurang suka memuji orang lain, walaupun ia adalah orang dekatnya
  • Individu dengan tipe ISTJ cenderung menjadi sosok favorit guru dan juga pimpinan sebab mereka adalah orang yang rajin, tekun, dan taat aturan.
fbWhatsappTwitterLinkedIn