Sejarah Internet : Penemu, dan Perkembangannya

√ Edu Passed Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info
Sejarah Internet

Internet dikenal pertama kali pada 11 maret dengan nama World Wide Web (www) yang pada tepatnya sudah berusia 33 tahun. namun jauh dari itu, internet sudah dimulai sejak lima puluh tahun yang lalu. Berikut ini sejarah mengenai Internet :

Internet Dicetuskan (Pada tahun 1969)

Pada tahun 1969, teaptnya pada bulan Oktober, para Peneliti dari Universitas California sedang mentransfer data dari satu komputer ke komputer yang lain. Para peneliti berusaha mengirimkan data dengan menggunakan tiga huruf yang berbentuk biner yang berbunyi LOG menuju ke komputer kedua. Selanjutnya, komputer kedua akan menambahkan dua huruf lagi dalam bentuk biner juga, sehingga menjadi LOGIN.

Pengiriman data yang sukses dilakukan pada penelitian dapat menghasilkan sebuah proyek yang diberi nama Advanced Research Projects Agency Network atau yang biasa disebut dengan ARPANET. ARPANET akan dikembangkan dan ditujukan kepada Amerika Serikat untuk keperluan Departemen Pertahanan.

Semenjak saat itu, sistem yang dibuat untuk mengirimkan kode biner secara terbatas dapat semakin tumbuh. Sebagai awal dari internet yang berhasil menghubungkan 4 komputer, lalu berkembang menjadi 13 komputer. Kemudian, pada tahun 1981 ARPANET berhasil menghubungkan 231 komputer.

Surat Elektronik Pertama (Pada tahun 1971 )

Pada tahun ini, Orang Amerika Serikat yang memiliki nama Ray Tomlinson untuk pertama kalinya mengirimkan surat elektronik menggunakan ARPANET. Dengan mengirimkan surat elektronik pertama itulah simbol @ muncul pertama kali dalam alamat surel sampai sekarang. Simbol @ digunakan untuk melakukan sebuah pemisahan antara nama dengan jaringan sedang digunakan.

Terdapat komunikasi antar jaringan (Pada tahun 1983)

Perangkat komputer dapat berkomunikasi antar satu dengan yang lain dalam satu jaringan. Hal itu memerlukan protokol dengan mewujudkan rangkaian dengan adanya tahapan yang telah ditentukan oleh pengatur komunikasi.

Pada tahun 1970, Robert Kahn bersama Vinton Cerf mencoba untuk mengembangkan TCP/IP atau yang disebut dengan Transmition Control Protokol/ Internet Protocol. TCP/IP memiliki tugas dalam pertukaran data pada jaringan yang berbeda.

Hingga saat ini, Penggunaan TCP/IP masih digunakan oleh banyak perangkat. ARPANET sendiri berhasil melakukan adopsi terhadap sebuah teknologi yaitu pada tahun 1983 tepatnya pada tanggal 1 januari. Hal ini, yang menyebabkan adanya hubungan dengan beberapa jaringan komputer lain, seperti Universitas yang dapat ditemukan agar dapat terhubung dengan jaringan. Peristiwa ini yang menjadi dimulainya, karena menjadi poin utama dalam mewujudkan internet.

Merupakan lahirnya WWW (Pada tahun 1990)

TCP/IP berhasil dikembangkan yang memiliki fungsi untuk pertukaran data dengan jaringan yang berbeda, pada tahun 1989 tepatnya pada 12 maret. Tim dari Beners-Lee yang pada saat itu bekerja di lab fisika CERN yang berhasil mencetuskan www. Beliau merupakan bagian yang berhasil mencetuskan sistem manajemen informasi yang dapat membentuk unit-unit yang lebih rendah dari strukturnya.

Pada saat itu, CERN berhasil memiliki banyak karyawan dan hampir selalu bertambah karyawan barunya. Dengan memiliki karyawan yang banyak itu, tentunya sangat sulit untuk mendapatkan sebuah informasi yang memiliki sebuah keterkaitan, hal ini juga disebabkan karena tempat penyimpanan yang berbeda juga.

Tim dari Berners-Lee yang telah mengusulkan untuk membuat sistem koneksi hypertext sekaligus pencarian yang menggunakan sebuah kata kunci. Sistem tersebutlah yang akan menghubungkan berbagai informasi yang memiliki sebuah keterkaitan yang telah disediakan oleh organisasi tersebut.

Pada tahun 1990, Robert Cailliau membantu tim Berners-Lee dalam melakukan sebuah pengembangan yang telah diusulkan. Penemuan yang telah didapatkan ini, mengacu pada dua pilar, ialah pemrograman HTML yang memiliki fungsi untuk memungkinkan keberadaan suatu website.

Dan juga, protokol pertukaran hypertext HTTP yang memiliki sebuah fungsi untuk memungkinkan pengguna dalam meminta, dan menerima laman yang diinginkan. Sistem ini berhasil disebarluaskan pada April tahun 1993, kemudian dapat diterima oleh banyak individu dan juga semkain terkenal seiring dengan rilisnya Mosaic pada saat bulan November 1993.

Mosaic sendiri merupakan sebuah situs pencarian pertama di dunia. Adapun jumlah situs yang dpat diakses oleh mosaic, yaitu beberapa juta pada awal 1990, seiring berjalnnya waktu meledak menjadi 400 juta pada tahun 2000.

Jejaring sosial dan juga perangkat Mobile (Pada tahun 2000-an )

Pada abad 20, tepatnya pada tahun 2000 internet mulai berkembang menjadi media jejaring sosial. Jejaring sosial diciptakan pertama kali pada tahun 2003. Lalu, setahun berlalu, Mark Zuckerbeg menciptakan Facebook yang awalnya memiliki tujuan untuk menghubungkan seluruh mahasiswa dari Harvard.

Seiring berjalannya waktu dan juga perkembangan zaman, internet juga mengalami sebuah perkembangan dan lambat laun Facebook tummbuh menjadi salah satu raksasa dari media sosial yang memiliki jumlah pengguna sekitar 2,3 miliar dari seluruh belahan dunia.

Pada tahun 2007, Apple juga berhasil mengguncangkan dunia dengan inovasi dari ponselnya yang diberi nama, IPhone. IPhone memiliki tren ponsel pintar yang dikenal dengan selalu digunakan. Kemudia, selama 10 tahun, layanan berlangganan untuk mobile brpadband yang berhasil meningkat secara cepat menjadi 4,2 miliar di seluruh dunia.

Penemu Internet

Penemu internet, ialah Leonard Kleinrock yang merupakan seorang Insinyur juga ilmuwan yang berasal dari Amerika Serikat yang telah memberikan banyak kontribusinya dalam dunia jaringan. Karya-karya yang dihasilkan dan juga terkenal secara signifikan ialah mengenai teori pertukaran paket melalui makalah yang telah dibuatnya pada tahun 1959-1961 yang berisi tentang pertukaran paket yang memiliki kaitan dengan paket teknologi.

Kleinrock pada 29 Oktober berhasil menciptakan sebuah penemuan besar, yaitu internet yang berhasil memecahkan kode digital dan menjadikannya sebagai paket terpisah. Karena penemuannya itulah Leonard Kleinrock diberi julukan sebagai Bapak Internet.

Kleinrock memiliki salah satu pelopor adanya sebuah karingan komunikasi digital yang membantu dalam membangun ARPANET dan jaringan ini juga termasuk ke dalam jaringan yang menerapkan paket protokol TCP/IP yang menajdi sebuah pondasi teknis dari internet.

Kleinrock mendapatkan banyak penghargaan, salah satunya ialah National of Science merupakan penghargaan yang diberikan oleh Presiden George W. Pada tahun 2012 Keinrock dimasukkan ke dalam organisasi yang memiliki nama Internet Hall of Fame oleh Internet Society.

Kleinrock menjadi IEEE-Eta Kappa Nu pada tahun 2011 sebagai Eminent Member. Eminent Member hanya diberikan oleh organisasi kepada beberapa orang yang memiliki sebuah pencapaian teknos dan kontribusinya yang luar biasa di bidang teknik komputer dan juga kelistrikan.

Kontribusi yang diberikan memberikan manfaat yang begitu besar kepada khalayak umum yang ada di dunia tidak hanya yang berada di negaranya saja. Leonard Keinrock telah dianugerahi Foundation Fronties of Knowledge Award pada tahun 2014 atas kontribusinnya yang sangat penting untuk teori dan pengembangan internet.

Perkembangan Internet

Perkembang Internet seiring berjalannya waktu mengalami perubahan yang lebih baik, mulai dari cakupan, transmisi, kecepatan, dan penggunaan. Apabila dilihat dari segi cakupan, internet dapat meliputi, skala wilayah atau batas tersediannya akses pada suatu wilayah.

Mayoritas negara juga saling berlomba dalam memperluas jaringan internet dengan mengandalkan satelitnya. Satelit memiliki peranan yang sangat penting untuk menjangkau wilayah yang lebih luas lagi. Sementara itu, berdasarkan dengan transmisi dari paket data yang digunakan sudah mengalami perkembangan juga yang sangat signifikan dari tahun ke tahun.

Hal ini, karena adanya sebuah dukungan yang kuat dari berbagai teknologi terbaru yang lebih canggih dan juga modern serta memiliki sebuah konsep yang sesuai dengan pengertian internet. Jika dilihat dari segi kecepatan, industri teknologi dapat melakukan sebuah inovasi pada beberapa generasi dari jaringan.

Mulai dari 2G, 3G, 4G, sampai dengan yang terbaru ini ialah 5G. Internet 5G dapat digunakan apabila terdapat resources yang lebih lanjut dengan skala yang lebih baik dan lebih bedar pada suatu negara. Perkembanganinternet dapat dilihat dari segi penggunaanya, dimana perkembangan internet informasi hampir selalu mengalami perkembangan yang tidak pernah diprediksi.

Terdapat banyak perubahan yang terjadi, seperti halnya mulai dari informasi, komunikasi, juga perangkat yang digunakan. Awal perkembangan internet digunakan untuk riset militer, sampai saat ini internet dapat digunakan dengan cakupan yang lebih luas, yaitu dalam bidang pendidikan, sosial, politik, budaya, militer, dan komunikasi, juga informasi, serta bisnis.

Kapan Indonesia Mengenal Internet

Indonesia mengenal internet, menurut Onno W. Purbo, yaitu pada tahun 1990-an. Pada saat itu, internet lebih banyak diketahui oleh paguyuban Network. Beberapa tokoh yang ikut berperann dalam pembangunan internet di Indonesia, yaitu : M. Samik-Ibrahim, Suryono Adisoemarta, Muhammad Ihsan, Robby Soebiakto, Putu Firman Siregar, Adi Indryanto dan juga Onno W. Purbo.

Pembangunan jaringan internet di Indonesia sekitar tahun 1992-1994, dengan setiap tokoh hampir memberikan sumbangan melalui keahlian yang dimiliki dengan mendedikasinnya dalam membangun jaringan komputer dan internet yang berada di Indonesia.

Kemudian, internet di Indonesia mengalami sebyah perkembangan yang cukup baik, karena jasa dari beberapa tokoh tersebut. Layanan ISP di Indonesia pertama kali diluncurkan dengan nama IPTEKNET yaitu pada tahun 1994. Sementara itu, pada tahun 1994 juga PT IndoInternet atau IndoNet yang dipimpin oleh Sanjaya berhasil berdiri dan juga beroperasi.

fbWhatsappTwitterLinkedIn