Bukan hanya manusia yang mempunyai sel dalam tubuhnya. Tumbuhan juga mempunyai bagian tersebut.
Pengertian Sel Tumbuhan
Sel tumbuhan adalah bagian terkecil dari setiap organ tumbuhan. Sering disebut sebagai bagian mikroskopis, karena bentuknya yang kecil tersebut. hanya bisa dilihat dengan mikroskop
Sel tumbuhan adalah penggerak dari suatu tumbuhan itu sendiri. Sel tumbuhan cukup berbeda dengan sel organisme eukariotik lainnya.
Ukuran nukleusnya lebih kecil dibandingkan vakuola.
Bentuk selnya tetap.
Penyimpanan energinya dalam bentuk butiran pati.
Sifat Sel Tumbuhan
Untuk lebih jelasnya, berikut beberapa karakteristik sel tumbuhan yang membedakannya dengan sel hewan:
Memiliki vakuola yang besar (dikelilingi membran sel, disebut tonoplas). Fungsi tonoplas adalah untuk mempertahankan sel turgor, mengontrol pergerakan molekul antara sitosol dan getah tumbuhan, menyimpan zat-zat berguna, dan mencerna limbah protein dan organel.
Memiliki Sebuah dinding sel yang terdiri atas selulosa, hemiselulosa, pektin, dan beberapa mengandung lignin dan dihasilkan oleh protoplas di luar membran sel.
Memiliki jalur komunikasi khusus antar sel yang dikenal dengan plasmodesmata berupa pori-pori di dinding sel yang menghubungkan plasmalema di sel satu ke retikulum endoplasma di sel lain.
Memiliki plastida, terutama kloroplas yang mengandung klorofil, pigmen yang memberikan warna hijau bagi tumbuhan dan memungkinkan terjadinya fotosintesis.
Sel kelamin jantan lumut dan pteridophyta, sikas, dan ginkgo memiliki flagela yang serupa dengan sel pada hewan. Namun pada tumbuhan yang lebih kompleks misalnya gymnospermae dan tanaman berbunga tidak ada flagela dan sentriol yang biasanya ada di dalam sel hewan.
Fungsi Sel Tumbuhan
Mengatur semua aktivitas tumbuhan.
Berperan langsung dalam proses tumbuh kembang tumbuhan.
Menyimpan dan membawa sifat genetik tumbuhan.
Menyusun dan menjaga bentuk tubuh tumbuhan.
Struktur Sel Tumbuhan
Secara umum, struktur sel terbagi atas sel eukariotik dan sel prokariotik. Sel tumbuhan tergolong ke dalam sel eukariotik.
Sel eukariotik merupakan sel makhluk hidup bernukleus yang dibungkus oleh membran. Ciri-ciri sel eukariotik adalah sebagai berikut:
Bahan gen (DNA) berbentuk seperti pita ganda yang tersusun spiral saling melilit (double helix).
Dinding Sel Tumbuhan
Dinding/tembok sel adalah struktur di luar membran plasma yang membatasi ruang bagi sel untuk membesar.
Dinding sel merupakan ciri khas yang dimiliki tumbuhan, bakteri, fungi(jamur), dan alga, meskipun struktur penyusun dan kelengkapannya berbeda. Berikut ciri khasnya:
Dinding sel tipis dan berlapis-lapis.
Diselaputi oleh membran sel/membran plasma.
Dibedakan atas dinding sel primer dan dinding sel sekunder.
Dinding sel terbuat dari berbagai macam komponen, tergantung golongan organisme.
Pada tumbuhan, dinding-dinding sel sebagian besar terbentuk oleh polimerkarbohidrat(pektin, selulosa, hemiselulosa, dan lignin sebagai penyusun penting).
Pada bakteri, peptidoglikan (suatu glikoprotein) menyusun dinding sel. Fungi memiliki dinding sel yang terbentuk dari kitin.
Sementara itu, dinding sel alga terbentuk dari glikoprotein, pektin, dan sakarida sederhana (gula).racun
Fungsi dinding sel adalah untuk memberi bentuk sel tumbuhan, melindungi bagian dalam sel dari pengaruh lingkungan dan menjaga sel tumbuhan agar tidak pecah akibat masuknya air secara berlebihan.