Umum

6 Universitas Swasta Terbaik di Jakarta yang Perlu Kamu Tau!

√ Edu Passed Pass education quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Pendidikan memang penting di jaman sekarang. Pendidikan menjadi salah satu pondasi yang tak boleh dilewatkan demi masa depan yang lebih baik.Di Indonesia, pendidikan wajib berlangsung selama dua belas tahun, mulai dari sekolah dasar selama enam tahun, sekolah menengah atas selama tiga tahun, dan sekolah menengah atas selama tiga tahun. Untuk pendidikan setelah sekolah menengah atas (SMA) yaitu perguruan tinggi, pemerintah tidak mewajibkannya. Meski tidak masuk dalam kategori pendidikan wajib, tidak sedikit yang ingin melanjutkan jenjang pendidikannya ke perguruan tinggi.

Di Indonesia, terdapat pilihan perguruan tinggi negeri dan swasta yang dapat dipilih sesuai dengan kemampuan dari masing-masing individu. Berikut dibahas mengenai perguruan tinggi swasta. Perguruan tinggi hadir di kalangan pendidikan. Eksistensi daripada perguruan tinggi hadir bagai titik paling tinggi dalam pergerakan pendidikan. Biasanya, setelah menyelesaikan sekolah menengah atas (SMA), orang-orang mengambil start untuk mempersiapkan dirinya masing-masing ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi, yaitu tingkat universitas.

Di Indonesia sendiri, salah satu macam perguruan tinggi yaitu diantaranya perguruan tinggi swasta. Perguruan tinggi atau universitas swasta ikut hadir dalam meramaikan lahan pendidikan. Universitas swasta pula dapat menjadi pilihan yang tepat untuk melanjutkan pendidikan selanjutnya. Meski demikian, universitas swasta acap kali dilirik sebelah mata. Mulai dari biaya yang mahal hingga gengsi yang muncul ke permukaan. Walau begitu, tidak sedikit pula yang memilih universitas swasta untuk mendapatkan asupan pendidikan dan mengukir gelar. Universitas swasta pula hadir di tiap-tiap kota besar, salah satunya Jakarta.

Universitas merupakan tingkat pendidikan tinggi yang diambil setelah menyelesaikan pendidikan SMA. Eksistensi daripada universitas swasta pun hadir di beberapa kota. Salah satunya yaitu di Jakarta. Jakarta yang merupakan kota metropolitan menghadirkan suasana hiruk pikuk perkotaan dengan hiasan gedung pencakar langit yang indah. Selain itu, Jakarta yang merupakan ibukota dapat menjadi pilihan empuk untuk melanjutkan kehidupan pendidikan. Berikut dibahas mengenai universitas swasta yang ada di Jakarta.

1. Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya

Salah satu universitas swasta yang eksis di wilayah Jakarta yakni Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya. Universitas swasta dengan nama akrab Unika Atma Jaya pertama kali bediri pada tahun 1960. Universitas swasta Katolik ini didirikan oleh Yayasan Atma Jaya. Kehadiran salah satu universitas swasta ternama ini menunjukkan eksistensinya di kawasan Jakarta Selatan.

Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya menawarkan beberapa program pendidikan, diantaranya yaitu program sarjana, program magister, serta program doktor. Program sarjana terdiri atas delapan fakultas yang meliputi Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Administrasi Bisnis dan Ilmu Komunikasi, Fakultas Pendidikan dan Bahasa, Fakultas Teknik, Fakultas Hukum, Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan, Fakultas Psikologi, serta Fakultas Teknobiologi.

Sedangkan, dalam program magister meliputi Magister Manajemen, Magister Akuntansi, Magister Ekonomi Terapan, Magister Administrasi Bisnis, Magister Bioteknologi, Magister Psikologi Profesi, Magister Psikologi, Magister Ilmu Hukum, Magister Teknik Mesin, Magister Teknik Elektro, Magister Biomedik, serta Magister Linguistik Terapan Bahasa Inggris. Program doktor terdiri atas Doktor Lingusitik Terapan Bahasa Inggris dan Doktor Psikologi.

2. Universitas Bina Nusantara

Universitas Bina Nusantara menjadi salah satu perguruan tinggi yang tidak asing di kalangan telinga masyarakat. Universitas swasta dengan nama panggilan Binus ini tidak hanya eksis dengan satu kampus. Kampus dari Universitas Bina Nusantara tersebar di beberapa wilayah Jakarta, seperti Kemanggisan dan Senayan. Di wilayah Kemanggisan Jakarta Barat terdiri dari tiga kampus, yakni Anggrek Kampus, Kijang Kampus dan Syahdan Kampus.

Di kawasan Senayan, Jakarta Pusat terdiri dari dua kampus, yakni FX Senayan Kampus dan JWC Campus. Univesitas Bina Nusantara menghadirkan program pendidikan dengan berbagai pilihan fakultas, yaitu Fakultas Ekonomi dan Komunikasi, Fakultas Ilmu Budaya, Fakultas Sistem Informasi, Fakultas Sains dan Teknologi. Program magister terdiri atas Magister Akuntansi, Magister Teknik Industri, Magister Manajemen Sistem Informasi, Magister Teknologi Informasi, serta Magister Komunikasi Pemasaran Strategis.

Selain itu, Universitas Bina Nusantara pula menawarkan program internasional diantaranya yaitu Automotive and Robotics Engineering, Business Information Systems, Business Management & Marketing, Communication, Computer Science, Fashion Management, Fashion Design, Finance, Graphic Design and New Media, Interactive Digital Media, International Business, serta Product Design Engineering.

3. Universitas Bakrie

Universitas swasta yang berada di Jakarta yakni Universitas Bakrie. Menunjukkan eksistensinya di kawasan Jakarta Selatan menjadikan dirinya sebagai salah satu universitas swasta terbaik yang ada di Indonesia. Lahir dari Yayasan Pendidikan Bakrie, universitas swasta ini diresmikan pada tahun 2009.

Meski menggandeng usia yang terlihat muda, Universitas Bakrie telah mengantongi beberapa pencapaian, seperti mendapatkat akreditasi B pada kampus kedua di Bakrie Tower dan menempati di posisi ke 18 dalam kategori 50 universitas swasta terbaik di DKI Jakarta. Tidak hanya itu, Universitas Bakrie pula mengantongi penghargaan berupa posisi dua teratas dalam kategori perguruan tinggi swasta di Indonesia. Beberapa fakultas yang ada di Universitas Bakrie yakni Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial serta Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer.

4. Universitas Mercu Buana

Universitas Mercu Buana memiliki beberapa kampus, diantaranya yaitu Kampus Meruya, Kampus Menteng, dan Kampus Warung Buncit. Universitas yang eksis sejak tahun 1985 ini menawarkan berbagai pilihan fakultas, yakni Fakultas Teknik, Fakultas Pertanian, Fakultas Ekonomi, Fakultas Ilmu Komunikasi dan Teknik Informatika, Fakultas Ilmu Komputer, Fakultas Teknologi Industri.

Program Magister yang tersedia di Universitas Mercu Buana yakni Magister Manajemen, Magister Ilmu Komunikasi, Magister Teknik Industri, Magister Teknik Elektro, Magister Akuntansi, Magister Teknik Sipil, serta Magister Teknik Mesin.

5. Universitas Kristen Indonesia

Universitas Kristen Indonesia lahir pada tahun 1953. Ketika pertama kali eksis di kalangan pendidikan Indonesia, salah satu universitas swasta ini memiliki dua fakultas, yakni Fakultas Sastra dan Filsafat serta Fakultas Ekonomi. Universitas ini memiliki dua kampus yang tersebar di wilayah Jakarta, yaitu Kampus Cawang dan Kampus Diponegoro.

Hingga kini, Universitas Kristen Indonesia hadir dengan menggandeng beberapa fakultas, diantaranya Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Fakultas Sastra dan Bahasa, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Hukum, Fakultas Kedokteran, Fakultas Teknik, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, serta Fakultas Vokasi.

6. Universitas Pancasila

Universitas Pancasila berlokasi di wilayah Jakarta Selatan. Universitas swasta yang eksis sejak tahun 1966 ini pula memiliki kampus di Jakarta Pusat yang menaungi program pascasarjana. Universitas Pancasila menghadirkan beberapa pilihan jurusan. Jurusan yang terdapat di Universitas Pancasila yakni destinasi pariwisata, psikologi, ilmu komunikasi, arsitektur, teknik industri, teknik elektro, teknik informatika, teknik elektronika, teknik sipil, teknik mesin, ilmu hukum, farmasi, perpajakan, manajemen, serta akuntansi.