Kimia

Unsur-Unsur Radioaktif dan Kegunaannya

√ Edu Passed Pass education quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Unsur radioaktif adalah unsur yang memiliki inti atom tidak stabil dan dapat memancarkan sinar alfa, sinar, beta, sinar gama, atau partikel lain. Berikut ini adalah beberapa partikel atau gelombang elektromagnetik yang dapat dipancarkan oleh unsur radioaktif.

Sinar alfa (α)

Sinar alfa merupakan radiasi partikel bermuatan positif. Partikel ini merupakan inti atom helium yang terdiri atas 2 proton dan 2 neutron.

Sifat-sifat sinar alfa :

  • partikel bermuatan +2, bermassa 4
  • merupakan inti helium
  • daya tembus paling kecil
  • daya ionisasinya paling besar
  • dibelokkan oleh medan listrik ke arah kutub negatif

Sinar beta (β)

Sinar beta adalah elektron atau positron yang berenergi tinggi yang dipancarkan oleh beberapa jenis nukleus radioaktif seperti kalium-40. Partikel beta yang dipancarkan merupakan bentuk radiasi yang menyebabkan ionisasi, yang juga disebut sinar beta. Produksi partikel beta disebut juga peluruhan beta.

Sifat-sifat sinar beta :

  • partikel bermuatan -1, bermassa 1/836 sma (sangat kecil, sehingga dianggap tidak bermassa)
  • partikel yang identik dengan elektron
  • daya tembus lebih besar daripada sinar alfa
  • daya ionisasinya lebih kecil daripada sinar alfa
  • dibelokkan oleh medan listrik ke arah kutub positif

Sinar gamma (γ)

Sinar gama (γ) adalah sebuah bentuk berenergi dari radiasi elektromagnetik yang diproduksi oleh radioaktivitas atau proses nuklir atau subatomik lainnya seperti penghancuran elektron-positron.

sifat-sifat sinar gamma :

  • tidak mempunyai massa
  • merupakan gelombang elektromagnetik
  • tidak bermuatan listrik, sehingga tidak dapat dibelokkan oleh medan listrik
  • daya tembus sangat besar

Urutan daya ionisasi : α > β > γ

Urutan daya tembus : α < β < γ

Kegunaan unsur radioaktif

1. Perunut

Teknik perunut dapat digunakan baik untuk analisis maupun untuk mempelajari mekanisme reaksi. Prinsip dasar perunut adalah mengikuti perpindahan unsur radioaktif dengan detektor.

  • Bidang kedokteran
    • l-131 untuk mendiagnosa kelainan pada kelenjar tiroid
    • Na-24 untuk mengetahui gangguan sistem peredaran darah
    • Tc-99 untuk scanner otak, hati, dan sel darah
    • Xe-133 untuk mendeteksi penyakit paru-paru
    • TI-201 untuk mendeteksi kerusakan jantung
    • P-32 untuk mendeteksi penyakit mata
    • Sr-85 untuk mendeteksi penyakit pada tulang
  • Bidang ilmu pengetahuan
    • C-14 untuk mempelajari mekanisme fotosintesis.
    • O-18 untuk mempelajari mekanisme reaksi tersebut.
    • I-131 untuk mempelajari kesetimbangan dinamis
  • Bidang hidrologi
    • Na-24 untuk menyelidiki kebocoran pipa bawah tanah dan mempelajari kecepatan aliran sungai.

2. Sumber radiasi

radiasi energi tinggi yang dipancarkan oleh unsur radioaktif dapat membunuh bakteri dan insekta sehingga dapat digunakan untuk sterilisasi dan pengawetan bahan makanan.

  • Bidang kedokteran
    • Co-60 untuk membunuh sel kanker
    • Co-60 untuk sterilisasi alat kedokteran
    • P-32 untuk menyembuhkan leukimia
  • Bidang pertanian
    • penyediaan benih unggul
    • pemberantasan hama dan pemuliaan tanaman
  • Bidang industri
    • mengukur tebal lembaran karet
    • mengukur tebal pelat aluminium sebelum dijual ke pasaran
    • memeriksa cacat pada logam