Ketahui 5 Contoh Dataran Rendah di Indonesia

√ Edu Passed Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Apa yang kamu ketahui tentang dataran rendah? apakah laut merupakan datraan rendah? nah untuklebih jelasnya mari simak penjelasan di bawah ini.

Dataran rendah merupakan sebuah permukaan bumi yang berupa hamparan tanah datar yang sangat luas dan jika diukur daripermukaan laut memiliki tingkat ketinggian yang relatif rendah hanya sekitar 200 MDPL. Dataran rendah adalah lawannya dari dataran tinggi.

Mengutip dari laman resmi Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) suatu ciri dataran rendah yaitu ketinggiannya yang kurang dari 200 meter di atas permukaan laut.  Dataran rendah juga memiliki ciri yang lain seperti suhu pada lingkungan dataran rendah yang bisa disebut normal.

Itu berarti, cuaca di dataran ini tidak terlalu panas ataupun dingin guys. Berbeda dengan wilayah wilayah yang berada di tepi pantai ataupun yang berada di ketinggian seperti pegunungan atau puncak.

Suhu di dataran rendah biasanya sekitar 23 derajat sampai dengan 28 derajat celcius. Suhu yang dimiliki wilayah dataran rendah berhubungan dengan pengaruh iklim di wilayah tersebut. Sebenarnya, posisi letak dataran rendah menjadi wilayah yang rawan dengan banjir.

Tetapi, meskipun begitu dataran rendah banyak sekalidijadikan sebagai tempat tinggal para warga sekitar serta sering digunakan sebagai kawasan dengan kepadatan penduduk yang cukup tinggi.

Dataran rendah memiliki tanah yang relatif subur dan juga landai dibandingkan dengan dataran tinggi, inilah yang menjadi alasan pengelolaan lahan akan menjadi lebih mudah. Sehingga banyak sekali yang menggunakan dataran rendah menjadi tempat tinggal dan tempat mata pencaharian seperti pertanian yang membuat roda perekonomian warga setempat berjalan dengan baik.

Selain pertanian, biasanya dataran rendah juga banyak mempunyai sumber daya alam lainnya yang dapat digaliseperti peternakan, perikanan, perkebunan, dan juga pertambangan. Nah itulah yang menjadi salah satu manfaat dari dataran rendah yang ada di Indonesia.

Kali ini akan berbicara tentang contoh-contoh dataran rendah yang ada di negeri Indonesia. Kira-kira apa saja, ya? Apakah ada yang sudah kalian ketahui? Yuk, simak penjelasan di bawah ini dengan baik.

Contoh Dataran Rendah yang Ada di Negara Indonesia

Berikut adalah 5 contoh dataran rendah yang dijelaskan dengan lokasi daerahnya, berdasarkan ciri-cirinya yaitu tidak lebih dari 200 meter di atas permukaan laut. Yuk, simak 5 lokasinya di bawah ini!

Dataran Rendah Surakarta

Dataran rendah Surakarta berada pada provinsi Jawa Tengah. Dataran rendah Surakarta memiliki beberapa ciri, yaitu:

  • Dataran ini memiliki ketinggian sekitar 95-105 meter di atas permukaan laut.
  • Dataran ini diapit oleh tiga gunung yaitu Merapi, Merbabu, dan Lawu.
  • Dataran ini dilalui oleh aliran sungai Bengawan solo sehingga tanah yang berada di dataran ini adalah tanah yang relatif subur.
  • Tanah yang ada di dataran ini mempunyai komposisi mineral yang lumayan tinggi.
  • Suhu udara di dataran rendah berkisar 21 derajat sampai dengan 32,5 derajat celcius.
  • Curahhujan yang ada di dataran rendah Surakarta sekitar 2200 mm/th. Bulan Desember hingga Februari menjdi bulan dengan curah hujan yang tertinggi.

Dataran Rendah Madiun

Dataran rendah yang berlokasi di Madiun bertepatan di Provinsi Jawa Timur. Dataran rendah Madiun memiliki beberapa ciri, yaitu:

  • Dataran ini memiliki ketinggian sekitar 63 sampai dengan 67 meter di atas permukaan air laut.
  • Suhu udara di dataran ini berada di antara 20 derajat sampai dengan 35 derajat celcius.
  • Curah hujan di daerah ini biasanya cukup tinggi pada akhir dan awak tahun.

Dataran Rendah Palembang

Dataran rendah yang berlokasi di Palembang bertepatan di Provinsi Sumatera Selatan. Dataran rendah Palembang memiliki beberapa ciri, yaitu:

  • Dataran ini memiliki ketinggian sekitar 0 sampai dengan 20 meter di atas permukaan air laut.
  • Tanah yang ada disekitar dataran ini biasanya tanah rawa sehinggan akan tergenang saat musim hujan tiba. Dataran ini memiliki berbagai macam jenis tanah yaitu aluvial, tanah liat dan tanah pasir
  • Suhu udara di dataran ini berada di antara 23,4 derajat sampai dengan 31,7 derajat celcius.
  • Curah hujan pertahunnya berada di kisaran 2000-3000 mm/th.

Dataran Rendah Banjarmasin

Dataran rendah yang berlokasi di Banjarmasin bertepatan di Provinsi Kalimantan Selatan. Banjarmasin menjadi kota yang dijuluki sebagai kota seribu sungai.

Sungai yang paling dikenal adalah sungai Martapura dan Barito. Dataran rendah Banjarmasin memiliki beberapa ciri, yaitu:

  • Dataran ini memiliki sungai yang dijadikan sebagai media transportasi dan juga sebagai media perdagangan dalammembantu perekonomian warga setempat
  • Tanah yang ada disekitar dataran ini adalah jenis tanah aluvial yang memiliki struktur lempung.
  • Batuan di dataran ini berupa batuan metamorf dengan permukaannya ditutupi oleh pasir, kerikil dan lempung.
  • Suhu udara di dataran ini berada di antara 25derajat sampai dengan 38 derajat celcius.
  • Curah hujan pertahunnya berada di kisaran 2400 mm/th.

Dataran Rendah Semarang

Dataran rendah yang berlokasi di daerah Semarang bertepatan di Provinsi Jawa Tengah. Dataran rendah Semarang memiliki beberapa ciri, yaitu:

  • Dataran ini memiliki ketinggian sekitar 0 sampai dengan 3,5 meter di atas permukaan air laut.
  • Dataran rendah ini berbatasan langsung dengan laut Jawa
  • Kemiringan lereng dataran rendah Semarang berada di kisaran 0 hingga 2 persen.
  • Suhu udara di dataran ini berada di antara 25,8 derajat sampai dengan 29,3 derajat celcius.
  • Curah hujan pertahunnya berada di kisaran 2215 sampai 2183 mm/th.

Nah itulah 5 dataran rendah yang ada di Indonesia yang wajib kamu ketahui, sebenarnya masih ada dua dataran lagi yang belum kita bahas, yaitu dataran rendah Samarinda dan dataran rendah Pontianak. Coba yuk, gali informasi dataran itu dan jadikan sebagai ilmu pengetahuan baru bagi kamu. Semoga bermanfaat, ya!

fbWhatsappTwitterLinkedIn