Daftar isi
Danau merupakan cekungan luas yang berisi air dan dikelilingi oleh daratan. Danau ini dapat tercipta secara alami maupun buatan dengan bantuan manusia. Air danau pun beraneka ragam, terdapat danau dengan air tawar, air asin hingga air payau. Sumber air yang mengisi danaupun tidak sama antara satu dan lain. Sumber air yang mengisi danau biasanya berasal dari air hujan, sumber air yang berada di sekitar kawasan danau, mata air ataupun sumber lainnya.
Danau terbagi menjadi beberapa jenis berdasarkan proses terbentuknya, kapasitas air, jenis air dan beberapa aspek pembeda lainnya. Pembagian danau yang paling umum dan paling banyak jenisnya ialah pembagian danau berdasarkan proses pembentukannya.
Berdasarkan proses pembentukannya jenis danau dibagi menjadi danau vulkanik, danau tektonik, danau tektovulkanik, danau karst, danau sungai mati, danau cirquis, laguna dan bendungan. Masing-masing danau memiliki keunikan dan karakteristik yang berbeda. Salah satunya danau karst.
Karst dikatakan ialah istilah dalam bahasa Jerman dan diturunkan dari bahasa Slovenia yang berarti lahan gersang dan berbatu. Kawasan karst memiliki ciri-ciri sebagai berikut :
Bentuk-bentuk lahan yang terjadi di kawasan karst terbentuk melalui suatu proses yang disebut karstifikasi. Proses ini didominasi oleh proses pelarutan.
Karst adalah wilayah terjal yang sebagian besar terdiri dari batuan karbonat (contohnya batu kapur atau batu gamping) yang mudah larut dan memiliki siklus hidrologi khusus.
Proses pembentukan karst atau karstifikasi ini dipengaruhi oleh beberapa faktor yaitu terdapat batuan yang mudah larut, curah hujan, batuan yang terletak di ketinggian dengan sirkulasi tertentu, temperatur dan penutupan lahan.
Maka dapat disimpulkan bahwa pengertian danau karst ialah danau berupa lahan cekungan yang berada di bawah rata-rata permukaan daerah sekitarnya yang terjadi pada daerah batuan gamping akibat dari proses batuan kapur atau gamping tersebut mengalami pelarutan.
Secara umum, danau karst memiliki ciri ciri sebagai berikut :
Wilayah danau karst sering kali mengukir relief yang unik secara alami, baik di dinding danau, wilayah sekitar danau bahkan permukaan danau ketika air mengalami penyusutan. Hal ini menyebabkan daerah danau karst sering kali dijadikan objek wisata, geopark atau geowisata karena menarik untuk dilihat dan diteliti.
Danau karst keberadaannya tersebar di berbagai negara di dunia. Beberapa contoh danau karst ialah sebagai berikut :
Danau karst adalah danau terjadi pada daerah batuan gamping akibat dari proses batuan kapur atau gamping yang mengalami pelarutan. Danau ini memiliki ciri-ciri yang cukup khas, sehingga dapat dengan mudah dibedakan dengan danau lainnya. Salah satunya ialah danau yang berada di lokasi batu gamping atau batuan kapur yang terjal serta terdapat kandungan karbonat yang cukup tinggi.