4 Karakteristik Organisasi Sektor Publik dan Penjelasannya

√ Edu Passed Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Secara umum organisasi adalah sekelompok orang yang berada pada satu tempat atau wadah yang sama dan saling bekerjasama untuk mencapai tujuan bersama.

Sedangkan sektor publik merupakan sektor kegiatan ekonomi yang menyediakan berbagai layanan lembaga pemerintahan kepada masyarakat.

Berarti, organisasi sektor publik ialah organisasi pada sistem pemerintahan yang menjalankan kegiatan perekonomian. Lalu apa saja karakteristik organisasi sektor publik? Berikut pembahasannya.

1. Memiliki Tujuan

Setiap organisasi pasti memiliki tujuan, namun dalam sektor publik tujuannya ialah menjadi sektor ekonomi yang menyediakan berbagai layanan pemerintah kepada masyarakat.

Dalam sektor publik berbeda antarnegara, tetapi umumnya mencakup bidang militer, kepolisian, transportasi umum, pendidikan, dan kesehatan.

2. Memiliki Kegiatan

Kegiatan sosial yang dilakukan oleh organisasi sektor publik adalah pelayanan publik (public services).

Organisasi sektor publik dituntut untuk memberikan pelayanan secara maksimal kepada masyarakat karena masyarakat yang memberikan dana berupa pajak dan lainnya.

3. Memiliki Sumber Dana

Jika pada beberapa jenis perusahaan menggunakan modal ventura sebagai sumber dana, maka organisasi sektor publik memiliki dana berupa pajak yang dibayar oleh masyarakat.

Tak hanya pajak, dana lainnya diantaranya seperti devisa, laba BUMN, dan lain-lain.

4. Memiliki Struktur yang Jelas

Jika sudah membaca mengenai perbedaan organisasi dan komunitas, maka akan diketahui bahwa organisasi memiliki ciri yaitu terdapat struktur kepemimpinan yang jelas.

Organisasi sektor publik mendeskripsikan mengenai variasi sosial, pertumbuhan ekonomi, politik menurut UU.

Aktivitas organisasi sektor publik sangat bervariasi karena luasnya hubungan pemerintah dan negara.

Organisasi sektor publik bersifat mandiri atau terlepas dari mekanisme murni pasar karena tidak bertujuan untuk memaksimalkan laba.

Setelah mengetahui tentang karakteristik organisasi sektor publik maka para pembaca akan lebih mudah untuk memahami akuntansi sektor publik.

fbWhatsappTwitterLinkedIn