5 Bentuk Diferensisasi Sosial dan Contohnya

√ Edu Passed Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Jika kita memperhatikan orang di sekitar kita, maka menemukan bahwa tidak semua orang sama seperti kita baik secara etnis, garis keturunan, agama dan kegiatan kita sehari-hari. Misalnya, kamu memiliki rambut lurus sementara beberapa temanmu ada yang berambut keriting.

Contoh lainnya adalah perayaan hari raya besar seperti lebaran dan natalan terjadi pada orang di sekitar kita. Masing-masing dari mereka tentunya hanya ada yang merayakan salah satunya, dimana disebabkan oleh latar belakang agama mereka.

Beberapa contoh di atas merupakan gambaran umum mengenai konsep diferensiasi sosial. Diferensiasi sosial diartikan sebagai pembeda sekelompok orang horizontal. Dalam arti lain, anggota masyarakat tersebut masih memiliki kesamaan derajat.

Pada negara yang kaya keanekaragaman budaya dan etnisnya seperti di Indonesia tentunya sudah umum ditemukan banyak diferensiasi sosial di antara masyarakatnya. Intip penjelasan berikut, yuk supaya semakin tahu apa saja bentuk diferensiasi sosial.

5 Bentuk Diferensiasi sosial

  • Diferensiasi Ras

Bentuk ini menjelaskan pembeda dimana didasarkan dari ras orang tersebut. Jenis ras manusia modern saat ini dikenal terdapat empat mencangkup ras kaukasoid, negroid, australoid serta mongoloid.

  • Diferensiasi Kebudayaan

Pengertian dari budaya adalah sesuatu yang dihasilkan oleh manusia baik berupa nilai moral maupun bentuk hasil tangannya dimana disebabkan dari keberadaan lingkungan di sekitarnya. Jika kondisi alam atau sosial dalam setiap lokasi berbeda, tentu demikian dengan kebudayaan di dalamnya.

  • Diferensiasi Jenis Kelamin

Jenis kelamin sudah diberikan pada setiap individu sejak kelahirannya. Adanya Perbedaan jenis kelamin memungkinkan manusia dapat bereproduksi sehingga mampu melanjutkan keturunannya. Jenis kelamin terdapat dua jenis yaitu laki-laki dan perempuan.

  • Diferensiasi Status Pekerjaan

Merupakan pembeda berdasarkan status pekerjaan manusia yang dilakukan pada saat tertentu. Pekerjaan yang ditekuni oleh seseorang dipilih berdasarkan beberapa latar belakang seperti latar belakang pendidikan, minat dan bakat hingga keputusan dari orang atau pekerja tersebut. 

  • Diferensiasi Agama

Adalah pembedaan antar kelompok masyarakat dengan masyarakat lainnya berdasarkan kepercayaan atau agamanya. Pada konsep utama agama, yaitu agar pemeluknya memperoleh keselamatan dalam hidupnya dengan mempercayai Tuhan. Supaya memperolehnya, mereka harus mematuhi perintah Tuhan dimana sudah ditetapkan.

Supaya lebih jelas mengenai diferensiasi sosial di atas, boleh simak contohnya untuk masing-masing bentuk tersebut.

Contoh Diferensiasi Sosial

  • Berdasarkan Ras 

Keberadaan keempat ras pada kehidupan manusia modern tentu memiliki ciri tersendiri. Ras kaukasoid memiliki ciri khas yaitu kulit putih, berhidung mancung, dan warna rambut atau mata bervariasi. Karenanya, ras ini memiliki warna rambut mulai dari pirang hingga kehitaman serta warna mata seperti hijau dan biru. 

Ras negroid dikenal dengan cirinya berkulit gelap hingga hitam serta berambut keriting. Ras australoid hampir menyerupai negroid karena kedekatannya. Sementara, ras mongoloid mempunyai ciri yaitu terdapat lipatan epicanthal pada matanya, berkulit kekuningan dan berambut hitam lurus. 

  • Berdasarkan Kebudayaan

Keanekaragaman suku di Indonesia cukup banyak. Jenis golongan etnis di Indonesia beragam seperti adanya Suku Jawa, Batak, Ambon, Bali dan Sunda. Hal ini menyebabkan menyebarnya berbagai variasi kebudayaan dari latar belakang suku. 

Misalnya terdapat hukum adat Jawa dimana isinya cukup berbeda dibandingkan dengan hukum adat Bali. Contoh lainnya adalah ketika kita bertemu dengan teman dengan latar kebudayaan berbeda. Tentu, kita harus bisa menyikapinya supaya tidak terkesan tidak menghormati norma kebudayaannya.

  • Berdasarkan Jenis Kelamin

Seperti yang sudah dibahas pada paragraf sebelumnya, jenis kelamin manusia atau makhluk hidup pada umumnya ada dua, terdiri dari laki-laki dan perempuan. Antaranya memiliki perbedaan baik secara fisik maupun psikis.

Misalnya, laki-laki lebih melakukan suatu hal secara langsung sementara perempuan cenderung melakukan pertimbangan lebih dahulu. Pada kelompok masyarakat patrilineal biasanya mengutamakan kedudukan laki-laki dibandingkan perempuan. Berbeda dengan adat matrilineal, dimana lebih mementingkan keberadaan wanita.

  • Berdasarkan Status Pekerjaan

Kini, beragam profesi sudah banyak ditemukan di Indonesia mulai dari dokter, guru, polisi, wirausahawan, hingga yang berhubungan dengan dunia hiburan seperti content creator dan sutradara film.

Banyaknya variasi profesi di atas seiring dengan berkemangnya cangkupan industri di dalam negeri. Meskipun mereka terlihat sama, tetapi kualifikasi serta pengetahuan ditekuninya berbeda sehingga posisi profesi mereka pun tidak sama.

  • Berdasarkan Agama

Jika kita memperhatikan agama teman kita, tentu berbeda antara satu sama lainnya. Ragam agama yang dapat ditemukan di Indonesia terdapat enam mencangkup Islam, Kristen Protestan, Katolik, Buddha, Hindu dan Konghucu.

Perbedaan agama tersebut disebabkan karena kepercayaan dari masing-masing pemeluk berbeda, tetapi sama memiliki kepercayaan kepada sosok Tuhan. Hal ini yang menyebabkan terdapatnya hari raya besar berbeda seperti Idul Fitri, Natal, dan Waisak.

fbWhatsappTwitterLinkedIn