IPS

10 Macam Bentuk Pemerintahan dan Ciri-Cirinya

√ Edu Passed Pass education quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Bentuk pemerintahan tidak sama dengan sistem pemerintahan. Bentuk pemerintahan berkaitan siapa yang menjadi pemimpin negara, sedangkan sistem pemerintahan adalah siapa saja yang ditugaskan untuk menjalankan pemerintahan negara tersebut. 

Di dunia ini ada 10 macam bentuk pemerintahan yang sudah terangkum pada penjelasan di bawah ini. 

1. Monarki 

Monarki adalah bentuk pemerintahan yang paling tua dan paling awal di dunia ini. Negara dengan bentuk pemerintahan seperti ini memiliki kepala negara seorang Raja atau ratu dengan gelarnya masing-masing. Seperti Jepang yang memiliki gelar kaisar sedangkan di Brunei Darussalam menggunakan gelar sultan.  

Ciri yang dimiliki dari negara monarki adalah kepala negaranya seorang raja sedangkan kepala pemerintahannya adalah seorang perdana menteri, Raja tidak memiliki batasan kekuasaan, kebijakan kepala negara bisa diubah melalui lembaga legislatif, serta tidak ada kejelasan mengenai hukuman terhadap kepala negara. 

Bentuk pemerintahan monarki terbagi menjadi tiga tipe yaitu:

  • Monarki Mutlak yakni bentuk pemerintahan dimana raja atau kepala negara tidak memiliki batasan kekuasaan. 
  • Monarki Konstitusional yaitu bentuk pemerintahan dimana kekuasaan negara dibatasi oleh undang-undang dasar atau konstitusi
  • Monarki Parlementer yaitu bentuk pemerintahan monarki yang di dalam pemerintahannya terdapat dewan perwakilan rakyat. 

Sementara itu contoh dari negara-negara monarki adalah Arab Saudi, Inggris, Jepang, Qatar, Kuwait, Brunei Darussalam dll. 

2. Tirani 

Tirani adalah bentuk dari pemerintahan aristokrat hanya saja memiliki konotasi negatif. Tirani atau tiran adalah istilah untuk menyebut penguasa tunggal dalam suatu negara dengan kekuasaan yang sewenang-wenang. Bentuk pemerintahan ini dianggap merugikan rakyatnya karena pemimpinnya hanya mementingkan pribadi. 

Bentuk pemerintahan juga termasuk pemerintahan yang sudah ada sejak dahulu. Tepatnya adalah dari Yunani ketika Tirani Yunani menggunakan prajurit sewaan di luar daerah kekuasaan mereka.

Contoh dari negara yang menganut bentuk pemerintahan ini adalah Jerman pada masa Adolf Hitler serta Uni Soviet ketika berada di bawah kekuasaan Joseph Stalin. 

3. Aristokrasi 

Aristokrasi adalah bentuk pemerintahan dengan kepala negara dipimpin oleh beberapa orang yang dianggap memenuhi kriteria. Orang-orang tersebut biasanya berasal dari kaum bangsawan ataupun cendikiawan. 

Kata aristokrasi berasal dari bahasa Yunani yakni gabungan dari kata “aristo” yang berarti “terbaik” dan “kratia” yang berarti “untuk memimpin”.

Bentuk pemerintahan ini pun muncul pertama kali di Yunani pada tahun 1600an. Aristokrasi sempat mendominasi di seluruh negara-negara di Eropa pada abad 19. Namun saat ini sudah sedikit sekali negara-negara yang menganut bentuk pemerintahan ini. 

Contoh negara yang pernah menerapkan pemerintahan aristokrasi adalah Perancis dan Rusia sebelum masa revolusi

4. Oligarki

Oligarki adalah bentuk pemerintahan dimana kekuasaan tertinggi berada di kelompok kecil tertentu berdasarkan pada kekayaan, kemiliteran atau keluarga yang paling berkuasa. Bentuk pemerintahan ini pertama kali muncul di Yunani Kuno. 

Oligarki berasal dari kata “oligo” yang berarti “sedikit” dan “archein” yang mempunyai makna memerintah. Menurut winters, oligarki memiliki dua dimensi yaitu kekuasaan dan kekayaan material yang tidak dapat dipecahkan dan diseimbangkan sebagai dimensi yang pertama. Sedangkan dimensi kedua adalah oligarki mempunyai kekuasaan yang luas dan sistematik meskipun berstatus minoritas. 

Ciri dari negara oligarki adalah kekuasaan dipegang oleh kelompok elit kecil, terdapat kesenjangan material yang menonjol serta lebih mengedepankan uang, harta dan kekuasaan. Pemerintahan oligarki pernah berjaya di Yunani Kuno pada tahun 600 sebelum Masehi.

Contoh negara lainnya adalah Afrika Selatan sebelum naiknya Mandela sebagai presiden pada tahun 1994. Pada saat itu Afrika Selatan berada dibawah kekuasaan bawah sistem apartheid kulit putih. 

5. Demokrasi 

Bentuk pemerintahan selanjutnya adalah demokrasi yang saat ini masih cukup banyak digunakan oleh negara-negara di dunia. Bentuk pemerintahan demokrasi pertama kali muncul pada tahun 508 SM di Athena Kuno.

Negara dengan bentuk pemerintahan seperti ini akan membagi sistem politik atau sistem pengambilan keputusan di dalam suatu lembaga, organisasi, atau negara, kepada seluruh warga negaranya secara merata. 

Pada negara demokrasi mengenal istilah dari rakyat, oleh rakyat dan untuk rakyat. Sehingga rakyat juga berperan dalam menjalankan negaranya bahkan menjadi pemegang kekuasaan tertinggi.

Ciri dari negara ini dapat dilihat dari HAM setiap warganya yang dijamin dan dilindungi, persamaan di mata hukum, dan pemilihan yang bebas, adil dan jujur

Contoh dari negara demokrasi Norwegia, Islandia, Denmark, Australia, Swiss, Kanada, Uruguay, Amerika Serikat, Finlandia, Belanda, Indonesia dan masih banyak lagi. 

6. Teknokrasi 

Teknokrasi adalah sebuah bentuk negara yang mengandalkan para pakar teknis dalam pengambilan keputusan dan kebijakan. Individu-individu yang memiliki keahlian dalam bidang tertentu akan bersatu dan membentuk badan pemerintahan. 

Mereka akan dipilih secara birokratis yang berlandaskan pada pengetahuan dan performa khusus. Bentuk pemerintahan ini kontras dengan pemerintahan demokrasi terpilih. Pada awalnya teknokrasi digunakan dalam penerapan metode ilmiah untuk memecahkan masalah sosial.

Contoh negara yang menerapkan ini adalah Uni Soviet dimana 89% anggota Politbiro adalah insinyur pada tahun 1986. China yang diketahui para pemimpin Partai Komunis China dulunya sebagian besar adalah seorang insinyur profesional.

7. Timokrasi

Bentuk pemerintahan timokrasi adalah negara dengan kondisi ideal tertingginya dan prinsipnya berdasarkan pada rasa  rasa cinta akan kehormatan, kemuliaan dan penghargaan.

Istilah timokrasi berasal dari bahasa Yunani yakni gabungan dari kata “time” dan “kratein” yang masing-masing memiliki arti penghargaan, kehormatan, martabat, pujaan dan memerintah atau mengatur. 

Plato mendefinisikan timokrasi sebagai kejayaan yang dimiliki oleh seseorang. Sedangkan dalam Politik Aristoteles didefinisikan sebagai Kekuasaan sepenuhnya berasal dari kekayaan tanpa memperhatikan tanggung jawab sosial atau sipil, dapat berubah bentuk dan menjadi plutokrasi di mana orang kaya berkuasa. 

Bentuk pemerintahan Timokrasi muncul pertama kali pada abad ke 6 sebelum Masehi di Athena dan diperkenalkan oleh Solon.

Ciri dari negara Timokrasi adalah kekuasaan dipegang oleh golongan orang kaya dan hanya pemilik properti saja yang bisa bergabung dalam pemerintahan, hak-hak politik dan tanggung jawab ekonomi tergantung pada keanggotaan salah satu dari empat tingkatan populasi. 

Contoh negara yang pernah menerapkan bentuk pemerintahan ini adalah Amerika Serikat pada masa awal kemerdekaan dimana hanya orang kaya saja yang dapat memilih.

8. Kleptokrasi 

Kleptokrasi adalah bentuk pemerintahan dimana pemerintahnya menggelapkan uang pajak atau korupsi untuk memperkaya diri sendiri atau kelompok tertentu.

Istilah lain dari bentuk pemerintahan ini adalah Thievokrasi. Kleptokrasi diambil dari kata kleptes yang berarti pencuri dan kratos yang artinya kekuasaan. 

Ciri-ciri dari negara kleptokrasi adalah tidak memiliki pengawasan eksternal, para penguasa kerap membelanjakan uang negara untuk hal-hal kemewahan, para penguasa mengalihkan dana ke nomer rekening pribadi mereka secara rahasia, sering terjadi di negara-negara berkemban atau di negara yang ekonominya sedang jatuh. 

Contohnya adalah Indonesia pada era Soeharto, Filipina pada masa Ferdinand Marcos, Nigeria pada masa kepemimpinan Sani Abacha dan lainnya. 

9. Oklokrasi 

Oklokrasi disebut juga dengan bentuk pemerintahan massa yaitu negara dengan kekuasaan berada ditangan sekelompok massa melakukan tindakan intimidasi terhadap pihak berwenang. Sekelompok kaum ini bukanlah orang-orang cendekiawan ataupun bangsawan melainkan orang-orang yang awam. 

Sederhananya oklokrasi adalah bentuk penyelewengan dari demokrasi yang terlalu bebas. Ciri dari negara ini adalah terjadi di negara demokrasi tetapi banyak terjadi huru hara dan kekacauan, banyak terjadi korupsi dan penyalahgunaan kekuasaan dan negara. 

Contoh negara yang pernah mengalami bentuk pemerintahan ini adalah Amerika Serikat pada tahun 1930 yakni kekuasaan berada di keluarga mafia. 

10. Plutokrasi

Plutokrasi adalah bentuk pemerintahan dimana kekuasaan negara berada di tangan kelompok orang kaya atau kapitalis. Mereka meyakini bahwa untuk mencapai sesuatu membutuhkan banyak biaya sehingga kekuasaan harus berada di tangan kelompok yang kaya. 

Istilah plutokrasi diambil dari Bahasa Yunani yakni kata “ploutos” yang berarti “kekayaan” dan “kratos” yang berarti “kekuasaan”. Awal mula pemerintahan dengan bentuk seperti ini adalah dari Yunani yang kemudian menyebar ke Genova, Italia.

Ciri dari negara ini adalah kaum kaya lebih mendapat perhatian dari pemerintah, kesenjangan si kaya dan si miskin terlihat jelas, mempunyai mekanisme tertentu yang dapat menambah kekayaan kelompoknya serta kekuasaan secara terbuka dikelola demi kepentingan tertentu kaum elit ekonomi lokal.

Contoh negara yang pernah menerapkan plutokrasi adalah kekaisaran Romawi Kuno, Belanda, dan Kekaisaran Jepang sebelum Perang Dunia II