Nilai-Nilai Pancasila dalam Kehidupan Sehari-hari

√ Edu Passed Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Pancasila sebagai dasar negara Indonesia, yang terdiri dari lima sila. Setiap sila Pancasila mengandung nilai-nilai yang harus kita amalkan dalam kehidupan sehari-hari.

Sila pertama Pancasila berbunyi “Ketuhanan yang Maha Esa”. Sila ini mengandung nilai -nilai ketuhanan, yaitu adanya pengakuan dan keyakinan bangsa terhadap Tuhan sebagai pencipta alam semesta.

Nilai ini menyatakan bangsa Indonesia merupakan bangsa yang religius bukan bangsa ateis. Nilai ketuhanan juga memiliki arti:

  • Adanya pengakuan akan kebebasan memeluk agama
  • Menghormati kemerdekaan beragama
  • Tidak ada paksaan untuk memeluk suatu agama
  • Tidak berperilaku diskriminatif terhadap pemeluk agama lain

Sila kedua Pancasila berbunyi “Kemanusiaan yang Adil dan Beradab”. Sila ini mengandung nilai-nilai kemanusiaan, yaitu kesadaran sikap dan perilaku sesuai dengan nilai-nilai moral dalam hidup bersama. Sikap yang sesuai dengan sila ini adalah:

  • Tidak membeda-bedakan manusia
  • Saling mencintai sesama manusia
  • Bertenggang rasa, tidak semena-mena dan saling membantu

Sila ketiga Pancasila berbunyi “Persatuan Indonesia”. Sila mengandung nilai-nilai persatuan, yaitu:

Sila keempat Pancasila berbunyi “Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan/Perwakilan”. Sila ini mengandung nilai-nilai kerakyatan, diantaranya adalah:

  • Mendahulukan kepentingan dan tujuan bersama
  • Melaksanakan musyawarah dan demokrasi untuk mengambil keputusan bersama
  • Bijaksana dalam menyelesaikan masalah

Sila kelima Pancasila berbunyi “Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia”. Sila ini mengandung nilai-nilai keadilan sosial, diantaranya adalah:

  • Bersikap adil, sesuai kebutuhan tiap orang atau kelompok, bukan dibagi sama rata
  • Suka bekerja keras
  • Menghormati kedaulatan bangsa sendiri dan bangsa lain
  • Menganggap bangsa lain sama derajatnya
fbWhatsappTwitterLinkedIn