7 Prospek Kerja Lulusan Sastra Perancis yang Perlu diketahui

√ Edu Passed Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Jurusan sastra Perancis merupakan jurusan yang mempelajari tentang tata bahasa seperti kompetensi utama di bidang kebahasaan Perancis, sastra, budaya dan juga penerjemahan, serta kompetensi pendukung di bidang pariwisata, diplomasi, kewirausahaan.

Walaupun jurusan sastra Perancis ini masih terdengar asing, namun prospek kerja jurusan ini cukup menjanjikan. Berikut ini 7 prospek kerja jurusan sastra Perancis beserta dengan gajinya yang perlu kamu ketahui, yaitu:

1. Penerjemah

Prospek kerja yang pertama bagi lulusan jurusan sastra Perancis yaitu sebagai penerjemah. Kamu bisa bekerja sebagai seorang freelance penerjemah bahasa Perancis. Prospek kerja ini cukup menjanjikan untuk lulusan jurusan sastra Perancis.

Kamu bisa mendapatkan bayaran berdasarkan dengan kinerja, dan banyaknya dokumen yang kamu terjemahkan serta kualitas hasil terjemahan kamu.

Bahkan untuk menjadi seorang penerjemah tidak perlu menunggu lulus kuliah terlebih dahulu karena kamu bisa memulai karir ini ketika kamu masih duduk di bangku kuliah. Yang terpenting kamu memiliki banyak kosa kata supaya mampu menerjemahkan dengan baik dan mudah dibaca.

Gaji yang kamu dapatkan bervariasi sesuai dengan jumlah kata, ataupun halaman yang sedang kamu terjemahkan.

Biasanya seorang penerjemah freelance mendapatkan sekitar Rp20ribu untuk setiap halaman yang dikerjakannya.

2. Bekerja di Kementerian Luar Negeri

Prospek kerja selanjutnya yaitu bekerja sebagai salah satu staf di Kementerian Luar Negeri. Perlu kamu ketahui bahwa untuk menjadi staf di Kementerian Luar Ngerei tidak hanya lulusan jurusan hubungan Internasional saja yang bisa, namun kamu sebagai lulusan jurusan sastra Perancis juga dapat masuk menjadi salah satu bagian dari Kementerian Luar Negeri.

Gaji seorang yang bekerja di Kementerian Luar Negeri cukup tinggi. Biasanya gaji yang didapatkan oleh seorang staf Kementerian Luar Negeri yaitu mulai dari Rp3juta sampai Rp5juta per bulannya. Gaji tersebut baru gaji pokoknya saja, belum ditambah dengan berbagai jenis tunjangan yang didapatkan nanti.

3. Pengajar

Prospek kerja selanjutnya kamu bisa bekerja menjadi seorang pengajar seperti guru atau dosen. Namun jika ingin menjadi seorang dosen, kamu harus melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi minimal S2.

Kamu bisa menjadi seorang pengajar bahasa perancis di sekolah ataupun perkuliahan. Tidak hanya itu, kamu juga bisa membuka kursus bahasa perancis atau menjadi seorang tutor bimbingan belajar.

Gaji seorang pengajar cukup menjanjikan, karena seorang pengajar tidak hanya mendapatkan gaji pokok, tunjangan dan insentif lainnya. Rata-rata gaji yang didapatkan seorang pengajar seperti dosen per bulannya yaitu Rp5juta.

4. Peneliti Bahasa Perancis

Sebagai lulusan jurusan sastra peranciss kamu juga bisa menjadi seorang peneliti bahasa perancis. Menjadi seorang peneliti bahasa perancis akan membuatmu mendapatkan bayaran mahal apabila berhasil menerbitkan sebuah karya atau tesis yang membahas seluk beluk mengenai negara Perancis baik dari bahasa, budaya, sejarah atau nilai sosial. Tidak hanya itu, kamu juga berkesempatan untuk mengembangkan karir kamu sampai ke luar negeri.

Gaji yang diperoleh seorang peneliti bahasa perancis di Indonesia mulai dari Rp6juta per bulannya, namun apabila kamu bekerja di luar negeri maka bayaran yang kamu dapatkan jauh lebih besar.

5. Jurnalis

Peluang kerja tau prospek kerja selanjutnya sebagai lulusan jurusan sastra perancis adalah menjadi seorang jurnalis. Menjadi seorang jurnalis bahasa perancis tidak hanya dituntut cepatr dan tanggap saja namun juga harus mampu menguasai bahasa asing contohnya bahasa perancis.

Oleh karena itu dengan kemampuan komunikasi, baik komunikasi lisan ataupun tulisan bahasa perancis yang kamu miliki dapat dijadikan sebagai modal untuk menjadi jurnalis bahasa perancis. Tugas kamu nantinya yaitu sebgaa jurnalis bahasa perancis yang menulis segala hal mengenai perancis untuk dimuat di media elektronik maupun cetak.

Gaji yang didpatkan sebagai seorang jurnalis bahasa perancis yang memiliki kemampuan berbahasa perancis yang bagus, kreatif, kritis, dan juga pandai mengolah serta menyampaikan informasi yang terpercaya dan aktual. Rata-rata gaji yang didapatkan yaitu mulai dari Rp4juta sampai Rp5juta per bulan.

6. Lembaga Budaya

Prospek kerja selanjutnya yaitu bekerja di sebuah lembaga kebudayaan perancis. Sebagai lulusan jurusan sastra perancis dan memiliki kecintaan terhadap budaya perancis tentu kamu berpeluang besar untuk bekerja di lembaga budaya perancis yang ada di Indonesia, seperti Institut Français Indonesia.

Lembaga budaya Perancis ini terikat dengan Kementerian Luar Negeri Perancis. Ilmu yang telah kamu kuasai ketika duduk dibangku kuliah mulai dari kemampuan berbahasa dan berkomunikasi bahasa Perancis dapat menjadi modal untuk kamu bekerja di lembaga budaya Perancis.

Apabila kamu ingin bekerja di Lembaga Budaya Perancis ini kamu akan memperoleh gaji bulanan mulai dari Rp5juta per bulan dan ditambah dnegan tunjangan lainnya.

7. Guest Relation Officer

Sebagai lulusan sastra perancis memiliki kesempatan bekerja sebagai staff Guest Relation Officer atau petugas yang melayani tamu di resort ataupun hotel berkelas. Namun pekerjaan ini cukup melelahkan secara fisik ataupun mental. Oleh karena itu, sebelum kamu ingin bekerja menjadi Guest Relation Officer pastikan terlebih dahulu bahwa kamu memiliki kemampuan untuk bekerja di bawah tekanan. Gaji yang didapatkan juga sesuai dengan prospek kerja ini yaitu sekitar Rp8juta per bulannya.

Itulah 7 prospek kerja jurusan sastra perancis beserta dengan perkiraan gaji yang didapatkannya. Semoga artikel ini membantu

fbWhatsappTwitterLinkedIn