Perbedaan Teknologi dan Sistem Informasi

√ Edu Passed Pass quality & scientific checked by advisor, read our quality control guidelance for more info

Walaupun terdengar mirip, teknologi informasi dan sistem informasi merupakan dua bidang ilmu yang berbeda.

Teknologi informasi dan sistem informasi memang memiliki peran yang sama dalam dunia informasi, namun keduanya tidak berfokus pada bidang yang sama. Berikut adalah pembahasan lengkap mengenai teknologi informasi dan sistem informasi.

Pengertian Teknologi Informasi dan Sistem Informasi

  • Teknologi Informasi

Teknologi berasal dari bahasa Prancis, la teknique, yang berarti semua sistem yang dikerjakan dalam usaha guna mewujudkan tujuan yang rasional. Teknologi dirancang dalam bentuk benda atau konsep untuk mewujudkan tujuan yang dapat dikerjakan berulang (repetisi). Teknologi dapat diartikan sebagai barang, benda, atau alat yang telah sukses dibuat untuk meringankan pekerjaan tertentu.

Teknologi informasi adalah sebuah teknologi yang digunakan untuk mengolah data dalam berbagai cara agar menghasilkan informasi yang berkualitas.

Cara pengolahan data pada teknologi informasi termasuk mendapatkan, menyusu, memproses, menyimpan, dan memanipulasi. Informasi berkualitas yang disampaikan harus merupakan informasi yang relevan, akurat, dan tepat waktu, sehingga dapat digunakan untuk pengambilan keputusan.

Teknologi informasi dapat mencakup teknologi komputer, baik perangkat lunak maupun perangkat keras, dan teknologi pengiriman informasi. Perangkat lunak ataupun keras dapat berguna untuk memproses dan menyimpan informasi, sedangkan pengiriman informasi bertujuan agar informasi dapat tersebarluaskan sesuai dengan kebutuhan.

Semua bidang ilmu dan studi memerlukan teknologi informasi, termasuk bidang hukum, ekonomi, perbankan, kesehatan, dan sebagainya. Teknik informasi lebih mengarah pada engineering.

  • Sistem Informasi

Sistem informasi merupakan kombinasi antara teknik informasi dan aktivitas manusia yang memakai teknologi tersebut. Istilah sistem informasi juga mengarah kepada interaksi antar pengguna teknik informasi, proses algoritmik, data, serta teknologi informasi itu sendiri.

Sistem informasi umumnya lebih berfokus pada bidang perangkat lunak. Namun, beberapa universitas juga mengarahkan jurusan sistem informasi pada penerapan bisnis perusahaan. Sistem informasi juga mencakup informasi mengenai desain sistem yang sesuai menurut tujuan organisasi/perusahaan dalam melakukan kegiatan.

Sistem informasi mulai diterapkan pada tahun 1940 di perang dunia kedua untuk pengiriman dan penerimaan dokumen militer. Sistem informasi pertama ini berwujud magnetic tape. Sistem informasi kemudian terus berkembang pada setiap generasinya hingga saat ini. Pematangan sistem informasi dunia akan terus berkembang, terutama yang berbasis komputer (computer based information system/CBIS).

Perbedaan Teknologi Informasi dan Sistem Informasi

  • Komponen Ilmu

Komponen ilmu pada teknologi informasi adalah perangkat keras, perangkat lunak dan brainware. Istilah brainware pada teknologi informasi ini merupakan user atau pengguna dari setiap perangkat tersebut.

Pada sistem informasi, komponen ilmu lebih mencakup pada komponen input data, proses, output, dan feedback. Sistem informasi membahas dari tahap pengumpulan data, tahap mengolahan data, hasil data yang dikeluarkan sebagai informasi, hingga feedback yang diberikan pengguna mengenai informasi yang telah diproses

  • Tujuan Pembelajaran dan Disiplin ilmu

Teknologi informasi lebih berfokus pada pengembgangan bagian teknologi, yaitu IT. Mahasiswa pada jurusan ini dituntut harus lebih canggih daripada pada pendahulunya. Pengetahuan setiap mahasiswa di jurusan ini harus luas terhadap produk-produk perangkat lunak dan keras, dapat merawat dan mengupgrade teknologi yang digunakan, serta dapat mengintegrasikan untuk setiap kebutuhan.

Sistem informasi lebih berfokus pada pengembangan ilmu komunikasi pada bisnis, manajemen, ekonomi, dan administratif. Mahasiswa jurusan ini akan belajar semua ilmu komputer beserta implementasinya pada kebutuhan kerja di bidang IT. Kajian teknologi sebagai alat pengumpulan, proses, dan pendistribusian informasi perlu dilakukan agar mencapai tujuan organisasi/perusahaan.

Teknologi informasi memiliki hubungan yang erat dengan logika matematika, komputasi, dan algoritma untuk pengembangan program komputer. Karena sifatnya yang lebih mengarah kepada teknis, jurusan ini lebih mempelajari perhitungan, bahasa pemprograman, dan pengembangan aplikasi.

Jurusan sistem informasi lebih menekankan pada cara agar teknologi dan sistem informasi yang digunakan selaras dengan tujuan perusahaan/organisasi sehingga tercapai keunggulan kompetitif dalam persaingan. Ada juga pelajaran pemprograman pada jurusan ini, namun lebih menekankan pada pengembangan sistem dan manajemennya.

  • Gelar

Lulusan prodi teknologi informasi akan mendapatkan gelar S.TI. Pada lulusan prodi sistem informasi mahasiswa akan mendapatkan gelar S.SI. Namun, perlu diingat bahwa beberapa universitas memiliki perbedaan gelar atas perbedaan kebijakan.

Jenjang Karier Teknologi Informasi dan Sistem Informasi

Pada era industri saat ini, teknologi informasi menjadi bidang ilmu yang cukup penting akibat pengembangan internet, big data, intelegensi artifisial, cloud computing, dan additive manufacturing yang meluas. Bidang ilmu tersebut perlu dipegang oleh sumber daya manusia yang memiliki kompetensi pada teknologi informasi.

Beberapa prospek dan jenjang karier dari lulusan teknologi informasi adalah:

  • Konsultan IT
  • Pengembang aplikasi telepon
  • Network Engineer
  • Software Developer
  • Software Engineer
  • Analis pendukung IT
  • Arsitek Cloud Computing
  • Ahli digital forensik
  • Pengembang situs web
  • Ahli sistem kecerdasan buatan (Artificial Intelligence)
  • Dosen

Untuk sistem informasi, banyak prospek dan jenjang karier yang dapat dimiliki. Beberapa pekerjaan tersebut antara lain :

  • Network Administrator
  • Database Administrator
  • Analis sistem
  • Analis data
  • Analis bisnis
  • ERP (Enterprise Resource Planning) Consultant
  • Analis sekuritas informasi
  • UI/UX Developer
  • Game Developer
  • System Developer
  • Software Developer
  • Web Developer
  • Project Manager
  • Desain grafis
  • Freelancer
  • Ilmuwan data
  • Pustakawan
  • Dosen
fbWhatsappTwitterLinkedIn