Daftar isi
Biaya produksi memiliki peran penting untuk setiap perusahaan yang memproduksi barang atau perusahaan manufaktur. Berikut pembahasannya.
Pengertian Secara Umum
Biaya produksi atau production cost adalah keseluruhan biaya yang dikeluarkan oleh perusahaan untuk melakukan proses menghasilkan barang.
Barang yang dihasilkan memiliki nilai dan siap untuk dipasarkan atau dijual.
Pengertian Menurut Para Ahli
Pengertian biaya produksi adalah seluruh biaya yang dikeluarkan untuk mengolah bahan baku hingga menjadi barang jadi dan siap dijual.
Production cost atau biaya produksi adalah total seluruh biaya yang berhubungan dengan proses pembuatan barang dan penyediaan jasa.
Biaya produksi adalah seluruh biaya yang memiliki hubungan dengan barang yang dihasilkan.
Yang mana di dalam biaya tersebut memiliki unsur biaya bahan baku, biaya tenaga kerja langsung, dan biaya overhead pabrik.
Biaya produksi adalah akumulasi biaya yang berkaitan langsung dengan proses produksi suatu barang.
Dan akan menjadi sebuah penghasilan pada periode saat barang tersebut dijual.
Biaya produksi adalah macam-macam biaya yang berhubungan dengan produksi suatu barang yang meliputi jumlah dari bahan langsung, upah langsung dan biaya overhead pabrik.
Biaya produksi atau production cost memiliki beberapa unsur yang turut membentuk hingga dapat dikatakan sebuah biaya produksi.
Berikut penjelasannya:
1. Biaya Bahan Baku Langsung (Direct Material)
Bahan baku langsung artinya bahan tersebut langsung dipakai untuk memproduksi suatu barang jadi yang siap dipasarkan.
Bahan baku tersebut adalah bahan fisik yang dapat diidentifikasi sebagai bagian dari produk jadi.
2. Biaya Tenaga Kerja Langsung (Direct Labour)
Biaya ini dikeluarkan untuk membiayai sumber daya manusia yang mengolah atau membuat bahan-bahan menjadi barang jadi yang siap dijual.
Dengan kata lain biaya ini adalah biaya yang dikeluarkan untuk sumber daya yang secara langsung bersentuhan dengan proses produksi.
3. Biaya Overhead Pabrik (Factory Overhead)
Overhead pabrik adalah biaya yang dikeluarkan saat proses produksi tetapi tidak berkaitan secara langsung dengan barang yang diproduksi pabrik.
Beberapa elemen biaya overhead pabrik diantaranya:
Ada 5 jenis biaya produksi, berikut penjelasannya:
Biaya dalam satu periode yang tidak tergantung pada hasil produksi dan memiliki jumlah yang tetap.
Contoh: biaya sewa gedung dan pajak perusahaan
Biaya ini besarannya dapat berubah-ubah tergantung hasil produksi.
Dengan kata lain semakin besar hasil produksi maka semakin besar juga biaya variabelnya.
Contoh: biaya upah pekerja, biaya bahan baku yang dikeluarkan berdasarkan jumlah produksi.
Adalah seluruh biaya total yang tetap dan biaya variabel yang digunakan suatu perusahaan untuk menghasilkan barang jadi.
Biaya total ini dihitung dalam satu periode tertentu.
Adalah besarnya biaya produksi yang dihitung per unit/ satuan barang jadi yang dihasilkan oleh pabrik.
Besar biaya rata-rata dihitung dengan membagi total biaya dengan jumlah produk yang dihasilkan.
Adalah biaya tambahan yang dikeluarkan untuk menghasilkan satu unit barang jadi.
Biaya ini dapat terjadi saat pabrik menambah jumlah barang yang diproduksi.