Daftar isi
Pertanian merupakan salah satu sektor usaha yang sudah ada sejak lama dan pertanian mampu menghadirkan keuntungan yang besar. Ada banyak jenis tanaman yang sudah familiar di Indonesia.
Untuk bisa sukses di bidang pertanian, maka ada berbagai metode yang penting dipelajari dan salah satunya adalah pertanian organik.
Dengan metode pertanian organik, maka keberhasilan dalam bidang pertanian sangatlah terbuka lebar.
Pengertian Pertanian Organik
Pertanian organik merupakan cara budi daya di bidang pertanian yang tidak menggunakan campuran bahan kimia atau hanya mengandalkan bahan alami.
Ada banyak jenis tanaman yang bisa berkembang dengan baik, ketika menggunakan metode pertanian organik.
Pada dasarnya pertanian organik dijalankan dengan memperhitungkan aspek perlindungan, ekologi dan keadilan.
Penggunaan pertanian organik juga tidak akan menimbulkan efek samping untuk tanaman.
Pertanian organik memang harus memperhatikan sistem ekologi kehidupannya, sehingga pertanian organik sangat berpengaruh baik untuk kehidupan. Konsep pertanian organik menjadi ilmu pengetahuan yang perlu diketahui.
Sejarah Perkembangan Pertanian Organik
Pertanian tradisional memang sudah dilakukan sejak jaman dulu dan salah satu metodenya yaitu pertanian organik.
Pertanian yang sangat mengandalkan ekologi hutan, sehingga sering disebut sebagai sistem produksi pangan bersejarah.
Pada abad ke 18, pupuk sintetis sudah mulai dibuat dan menghasilkan superfostat. Semasa perang dunia ke 1, pupuk berbahan dasar amonia mulai dikembangkan secara massal.
Pupuk amonia memiliki jumlah nutrisi yang banyak dan memiliki harga yang murah.
Pada 1940 juga mulai dikembangkan pupuk pestisida dengan campuran bahan kimia.
Penggunaan pupuk kimia secara berlebihan bisa menyebabkan efek samping untuk tanaman dan tanahnya.
Dengan berbagai efek samping pupuk kimia, maka para pakar biologi mulai mengembangkan metode ilmiah untuk pertanian.
Biodinamima mulai dikembangkan pada tahun 1920 dan sistem ini berkembang hingga sekarang, karena dianggap tidak timbulkan efek samping.
Tujuan Pertanian Organik
Pertanian organik memang dilakukan dengan berbagai tujuan seperti:
- Menghasilkan pangan yang berkualitas
- Melestarikan lingkungan
- Meningkatkan produksi pertanian
- Meningkatkan pendapatan pada petani.
Pada dasarnya pertanian organik memang menghasilkan tanaman yang lebih berkualitas, karena aman untuk kesehatan tubuh manusia. Pertanian organik juga terhindar dari berbagai zat berbahaya.
Ketika menggunakan pupuk kimia secara berlebihan, maka akan merusak kondisi tanah dan lingkungan.
Pupuk organik tidak akan menyebabkan kerusakan lingkungan, sehingga bisa membuat lingkungan tetap lestari.
Harga pupuk kimia memang lumayan mahal dan untuk mendapatkannya lumayan sulit.
Untuk mengurangi penggunaan pupuk kimia, maka penggunaan pupuk organik sangatlah penting untuk dipilih.
Manfaat Pertanian Organik
Ketika anda menjalankan pendidikan formal, tentu anda akan mempelajari hal dasar mengenai bidang pertanian.
Pertanian organik biasanya menjadi salah satu cara bertani yang sangat dianjurkan, karena bisa bermanfaat untuk kesehatan dan menghindari berbagai zat berbahaya.
Pertanian organik bermanfaat juga unuk menciptakan lingkungan yang higienis, karena kondisi tanah pertanian terjaga dengan baik.
Lingkungan akan terhindar dari berbagai paparan polusi yang dihasilkan bahan kumia.
Prinsip Pertanian Organik
Dalam dunia pendidikan sering kali dibahas mengenai prinsip dasar pertanian organik yaitu tentang kesehatan, ekologi, keadilan dan perlindungan.
Prinsip pertanian harus bisa melestarikan dan meningkatkan produktivitas suatu tanah.
Pertanian organik juga memiliki prinsip produktivitas ekologi kehidupan. Produksi di bidang pertanian harus didasarkan pada proses yang dijalani dan daur ulang secara ekologis.
Pertanian organik juga bisa membuat jaminan keadilan antara lingkungan dan berbagai kesempatan hidup makhluk hidup.
Pada dasarnya prinsip keadilan sangat berhubungan dengan individu yang terlibat dalam pertanian organik.
Pertanian organik merupakan cara bertani yang harus dilakukan secara hati-hati, agar tidak melanggar standar kesehatan.
Prinsipnya dasarnya harus bisa melindungi kesehatan individu yang membutuhkan hasil dari pertanian.
Sistem Pertanian Organik
Sistem pertanian organik yaitu teknik atau metode untuk budidayakan pertanian dan sistemnya sangat mengandalkan penggunaan bahan alami.
Sistem pertanian organik mampu menghasilkan produk pertanian berkualitas dan penggunaan sistem ini tidak menimbulkan efek samping.
Sistem pertanian organik memang mengalami berbagai kendala untuk diterapkan di Indonesia, karena tidak semua petani memahami sistem ini dengan baik.
Pemerintah perlu melakukan pelatihan mengenai cara kerja sistem pertanian organik.
Sistem pertanian organik memang bisa dijalankan oleh semua lapisan petani, agar para petani terhindar dari penggunaan bahan kimia secara berlebihan.
Dengan menggunakan sistem pertanian organik, maka kualitas hasil panen bisa sangat bagus.
Apabila para petani menerapkan sistem pertanian organik, maka hasil panennya akan lebih berkualitas dan akan menunjang perekonomian para petani.
Dengan banyaknya petani yang sukses, maka akan banyak anak muda yang mau bertani.
Metode Pertanian Organik
Metode pertanian organik memang mengandalkan kombinasi antara ekologi dengan teknologi modern.
Pertanian organik yang dijalankan dengan benar, akan sangat menguntungkan untuk para petani.
Metode pertanian organik sangat berhubungan dengan keanekaragaman hayati, pengelolaan tanah, pengelolaan gulma dan hewan ternak.
Dengan berbagai proses alami yang berlangsung, maka para petani bisa hasilkan panen yang berkualitas dan sangat aman untuk dikonsumsi.
Keuntungan Pertanian Organik
Harga Jual Tinggi
Ketika anda memiliki hasil panen dari sistem pertanian organik, maka harga jual hasil panennya akan lebih tinggi dan harganya bisa mencapai 2 kali lipat dibandingkan pertanian dengan sistem anorganik.
Harganya yang lebih tinggi dipengaruhi oleh kualitas hasil panen yang dihasilkan.
Peminat hasil pertanian organik juga sangatlah banyak, sehingga potensi untuk meraih keuntungan besar sangatlah terbuka.
Kesehatan Lingkungan
Pertanian organik biasanya akan membiarkan berbagai organisme untuk tumbuh selama masih dalam batas aman.
Dengan tidak membasmi semua organisme yang ada, maka keseimbangan lingkungan akan terjaga dengan baik.
Apabila menggunakan bahan kimia, biasanya semua organisme akan terbunuh dengan cepat dan hal ini akan menghilangkan keseimbangan lingkungan.
Lingkungan yang sehat dengan pertanian organik, akan membuat tanaman tumbuh subur dan tidak hasilkan efek samping.
Biaya Operasional Murah
Apabila anda menggunakan pupuk kimia, tentu anda akan membelinya dengan harga yang lumayan mahal.
Pertanian organik tidak hanya bisa membuat tanaman yang sehat, namun bisa juga memperkecil biaya operasional.
Pertanian organik pasti membutuhkan modal yang murah, karena pupuknya bisa dihasilkan dari pengelolaan limbah atau mengandalkan pupuk kandang.